Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Masih ingat The Next Boy/Girl Band? Ajang pencarian bakat untuk menggali bakat terpendam para remaja potensial ini pertama kali digelar tahun 2017 yang lalu di Indonesia. Bukan hanya dalam bidang tarik suara, ajang ini juga memperhitungkan performance para kontestan dalam bidang dance. Dimana nantinya mereka akan dipersiapkan sebagai boy band/girl band yang multi-talented.
Buat kalian yang tahun lalu belum sempat ikutan, jangan sedih. Karena tahun ini The Next Boy/Girl Band akan hadir kembali! Rencananya episode pertama season kedua ini akan mulai tayang pada 1 Maret 2018, pukul 19.15. Sebentar lagi!
Tentunya season kedua ini enggak kalah seru deh dari season pertama. Atmosfer kompetisi yang berbeda dan akan semakin berfokus pada kualitas #teamboys dan #teamgirls yang akan dibentuk. Sehingga mereka siap dilepas sebagai boy band dan girl band profesional nantinya.
Advertisement
"The Next Boy/Girl Band merupakan salah satu program terbaik GTV yang kini menjadi fenomena baru di kalangan anak muda yang memiliki bakat serta kepercayaan diri untuk menunjukan eksistensinya meraih mimpi menjadi sebuah grup boy band/girl band yang keren," ucap Angela Tanoesoedibjo selaku Managing Director GTV, saat preskon di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (22/2).
Dalam kesempatan ini Angela turut menyampaikan bahwa akan ada sedikit perbedaan di kursi juri season kedua ini. Pasalnya posisi Widi Mulia dan Arman Maulana akan digantikan oleh Dewi Gita dan Vido Aldiano. Team boys akan diperkuat 2 juri wanita dan pada team girls akan berlaku sebaliknya.
Sama seperti sebelumnya, nantinya para penonton akan diajak melihat kejadian di luar panggung kompetisi, mengenal lebih dekat kontestan favoritnya, dan ikut aktif berkomentar di akun media sosial.
"Memang pasti memilih yang terbaik tapi yang terpenting mempersiapkan siapa pun yang menang sebelum menghadapi the true battle di dunia entertainment... kita coba persiapkan," tutup Denada sebagai salah satu juri.
Jika season pertamanya tahun lalu dimenangkan oleh #teamboys, B-Force. Kira-kira tahun ini team mana ya yang akan memenangkan ajang ini? Gimana menurut kalian KLovers?
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/ren)
Advertisement