Diperbarui: Diterbitkan:
Untuk merayakan hari jadinya Senin (23/3) besok, RCTI bakal menggelar rentetan acara Dahsyat secara live dari pagi hingga malam. Tentunya akan ada deretan artis, musisi dan puluhan komunitas yang memberi banjir rasa manis di hari istimewa itu.
"Tema ulang tahun kali ini adalah Sweet 7, berakhir manis diawali manis. Ada karnaval, pasar malam, taman bermain. Kita ingin yang ada di venue merasakan kegembiraan, pun dengan pemirsa di rumah. Kesan manis dari pagi sampai malam bisa kita jagain," tutur Untung Pranoto selaku Production Manager RCTI saat menggelar preskon di Studio Serbaguna RCTI, kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (17/3).
Advertisement
Kata-kata Sweet 7 sendiri ternyata punya arti di setiap setiap hurufnya. "Sweet singkatan dari Spectacular, Wonderland, Euphoria, Energic, Togetherness. Kita berharap akan panjang terus dahsyatnya. Ingin kebersamaan ini diwarnai hal-hal baru," imbuhnya.
Bertempat di beberapa titik, kawasan RCTI akan disulap menyerupai taman bermain raksasa. Berbagai wahana permainan seperti carousel, area ramp, rodeo bull, hingga trampolin juga akan dihadirkan di sana untuk memarakkan suasana.
Sementara agar lebih manis, selain kehadiran host yang super hits, acara ini juga bakal diramaikan oleh penampilan band-band top papan atas. Sebut saja Ungu, Repvblik, Putri Bahar, Kangen Lagi, JKT48, Setia Band, Siti Badriah, Virzha, dan Citra Scholastika. Ingin tahu seperti apa serunya, terus intip beritanya di KapanLagi.com®!
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/abs/gtr)
Advertisement