Diperbarui: Diterbitkan:
Lily Allen menjadi sasaran PETA setelah menunggangi seekor kuda zebra di video klip lagu Air Balloon. Seorang juru bicara menegaskan bahwa klip tersebut telah menyalahi etika memperlakukan seekor hewan.
"Zebra bukanlah untuk ditunggangi ataupun alat transportasi. Ketika si sutradara berteriak 'cut', Lily Allen bisa pulang ke rumah seperti biasa, namun zebra itu bisa jadi menghabiskan hidupnya dengan dipekerjakan oleh manusia, demi keuntungan finansial," seperti dikutip dari Daily Star.
Lily Allen sebenarnya bukanlah musisi pertama yang dikecam oleh PETA lantaran video klipnya yang dianggap telah kejam dengan binatang. Sebelumnya Katy Perry juga menuai kritik keras setelah tampil ala Tarzan yang bersahabat baik dengan binatang di video klip lagu Roar.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(pre/zal)
Advertisement