Titi DJ: Gio Idol Salah Satu Kontestan Paling Berbahaya
©indonesianidol
Kapanlagi.com - Kelima belas kontestan Indonesian Idol 2014 makin dekat dengan babak spektakuler. Untuk pertama kalinya juga mereka tampil secara live pada Jum'at (14/2) malam.
Salah satu kontestan, Giofanny Elliandrian atau yang akrab disapa Dio, memberikan penampilan terbaiknya dengan membawakan lagu Better Man yang dipopulerkan Robbie Williams. Titi DJ yang bertindak sebagai salah satu juri utama bahkan mendaulatnya sebagai salah satu kontestan paling berbahaya.
"Kamu tadi pedenya dapet, aksi panggung oke, dan seperinya kamu kontestan berbahaya di Indonesian Idol 2014 ini," ujar Titi DJ.
Ahmad Dhani dan juri tamu Bebi Romeo juga mengungkapkan hal senada. Kendati demikian, Tantri sedikit memberikan kritik atas penampilan Gio yang selalu memasukkan tangannya ke kantong.
Advertisement
"Aku agak risih ya kamu kok selalu memasukkan tangan ke kantong. Ada apa di dalam kantongmu?" ucap Tantri.
JANGAN LEWATKAN!
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/zal)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
