Diperbarui: Diterbitkan:
Fungsi utama video klip tentunya memperkuat cerita yang ada dalam lagu. Mereka harus bisa mengemasnya rapi supaya penonton bisa paham maksud dan arti dari karya mereka.
Model video klip juga memberi warna tersendiri sebagai kail untuk membuat publik tertarik. Nama selebriti besar tentunya bisa dipastikan akan mengangkat video dari musisi tersebut. Bayangkan saja, apabila nama seperti Dian Sastro didaulat menjadi model video klip, apa tidak tertarik orang untuk melihat?
Nah, di sini kami akan menyajikan klip-klip yang di bintangi oleh aktris yang cantiknya tak tergantikan selama dua generasi tersebut. Siapa saja kira-kira musisi yang beruntung mendapatkan model semenarik dia ya? Yuk kita lihat..
Advertisement
© instagram.com/therealdisastr
Siapa tak kenal Dewa 19, band ini fenomenal dengan karya-karyanya yang masih populer di telinga masyarakat. Lagu ini termasuk salah satunya.
Sayap-sayap patah yang diciptakan oleh Ahmad Dhani untuk bandnya. Sebagai daya tarik dalam klipnya, Dewa menggaet Dian Sastro sebagai model video klip.
Lagu ini ada dalam album BINTANG LIMA yang dirilis tahun 2000. Lagu yang tenar dalam album ini antara lain Roman Picisan, Separuh Nafas dan Risalah Hati.
Video by: Aquarius Musikindo
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
© instagram.com/therealdisastr
Ini adalah langkah awal Sheila on 7 menapak ke tingkat yang lebih tinggi di dunia musik Indonesia. Eross dan kawan-kawan berikan lagu-lagu yang masih enak ketika didengarkan kembali saat ini.
Salah satunya adalah lagu Anugerah Terindah. Dalam klip lagu ini ternyata Dian Sastro dipilih menjadi model.
Lagu ini bercerita tentang rasa syukur seseorang karena memiliki sosok yang membuatnya sangat berarti. Pada klip ini, Dian Sastro masih berumur 17 tahun.
Video by: Sony Music Entertainment Indonesia
Advertisement
© KapanLagi.com
Katon Bagaskara membuat lagu ini bersama teman-teman bandnya. Berjudul Gerimis, lagu ini akhirnya dibuat versi videoklip, pada tahun 1996.
Dian Sastro menjadi model dalam video klip ini. Ternyata pada klip milik KLA project ini, Dian masih berumur 14 tahun.
Lagu ini terdapat pada album kumpulan lagu terbaik milik KLA project. Kabarnya mereka bakal berkarya lagi setelah sekian lama mereka vakum.
Video by: Katon Bagaskara
© KapanLagi.com
Siapa yang tak tahu klip ini? Jika kalian tak tahu lagu ini segera pergilah ke dokter karena mungkin kamu tidak normal.
Lagu ini adalah lagu hits yang dikeluarkan oleh Peterpan pada tahun 2007. Nama Dian Sastro yang saat itu sudah 'melesat ke langit' berhasil digaet oleh Ariel dan kawan-kawan.
Kita bakal disajikan akting yang anti mainstream di klip ini. Penuh makna dan menguatkan cerita yang ada dalam isi lagu.
Video by: Musica Studio's
© KapanLagi.com
T-Five adalah sebuah grup musik yang cukup tenar mulai akhir 90-an. Mereka menyanyikan lagu pop yang dibumbui dengan sedikit R&B pada lagunya.
Grup musik ini menjadi salah satu yang beruntung mendapatkan model secantik Dian Sastro. Lagu ini dirilis pada tahun 2001.
Direktor pada klip ini juga tidak kalah tenar dengan sang model. Rizal Mantovani yang biasa berada di balik layar ternyata adalah kreator video klip ini.
Video by: Nino C.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/otx)
Advertisement