Tampil Mengesankan di Bosnia, Penonton Antri Foto Bareng V1MAST

Penulis: ahmat effendi

Diperbarui: Diterbitkan:

Tampil Mengesankan di Bosnia, Penonton Antri Foto Bareng V1MAST V1MAST ©KapanLagi.com/Adhib Mujaddid
Kapanlagi.com - Rangkaian tur V1MAST di Bosnia sudah sampai di hari ketiga. Setelah melalui perjalanan empat jam dari Sarajevo, akhirnya mereka tiba di Banja Luka, kota tempat Dukatfest 2016 digelar. Perjalanan darat ini memang cukup melelahkan, namun Viza Mahasa dan Vais Randi tampak sangat bersemangat.


Rombongan V1MAST tak sendirian. Sejumlah staf KBRI Bosnia juga ikut memeriahkan Dukatfest 2016. Mereka menggelar booth untuk mempromosikan wisata dan budaya Indonesia.


Hari itu, V1MAST dijadwalkan tampil di Step Out Corner, di Music Pavilion, Park Petar Kocic. Walau bisa dipastikan nama dan lagu-lagu V1MAST masih asing di telinga, namun penonton di Banja Luka tampak antusias. Perkenalan yang disampaikan Viza di atas panggung berhasil menarik perhatian mereka.


Band Indonesia, V1MAST tampil mengesankan di Bosnia. ©KapanLagi.com Band Indonesia, V1MAST tampil mengesankan di Bosnia. ©KapanLagi.com


"Kami adalah V1MAST dari Indonesia. Kami senang bisa berada di Banja Luka. Ceweknya cantik-cantik, kotanya bagus. Persis dengan kota asal saya di Indonesia, yaitu Yogyakarta. Kamu bisa googling tentang kota saya juga," kata Viza.


Para penonton memberi applaus panjang ketika Viza menceritakan kisah di balik single Race 4 Survival. Bahkan mereka ikut menyanyikan reff lagu tersebut setelah Viza sempat mengajarkannya di atas panggung.


"Ini adalah lagu Race 4 Survival. Kami diminta Save The Children, sebuah program yang digawangi oleh Bill Gates, pemilik microsoft dan Ban Ki Moon, Sekjen PBB, untuk menciptakan lagu ini. Lagu ini menceritakan anak-anak kecil Indonesia yang berlari 16 ribu kilometer untuk menemui Sekjen PBB Ban Ki Moon untuk menceritakan kondisi mereka. Do you love children? Mari bernyanyi bersama saya," ungkap Viza disambut tepuk tangan penonton.


Secara keseluruhan, V1MAST tampil bagus dan sukses menaklukkan Park Petar Kocic. Ucapan selamat dan takjub pun diberikan oleh soundman dan panitia Dukatfest. Bahkan beberapa penonton antri menunggu Viza dan Vais untuk berfoto bersama.


"Kalian bermain sangat bagus, kami suka dengan musik kalian. Kalian ada Facebook, Twitter atau apapun?" tanya seorang penonton pada Viza.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/adb/sjw)

Reporter:

Adhib Mujaddid

Rekomendasi
Trending