Tak Ambil Job Tahun Baru, Maia Estianty Tirakat
Maia Foto: KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Tahun baru ini, Maia Estianty tak mengambil pekerjaan. Ia berencana akan melakukan introspeksi diri atas apa yang dialaminya setahun ini. Di saat entertainer lain berlomba mendapatkan job tahun baru, ia justru akan melakukan tirakat.
"Tahun baru tirakat. Aku sendiri aja mau berbicara dengan Tuhan ya," kata Maia di Colosseum Club, 1001 Hotel, Tamansari, Jakarta Barat (7/12) malam.
Namun Maia tetap membiarkan personil Duo Maia lainnya yaitu Meychan untuk mengambil job di tahun baru.
Kalau tahun baru, hanya Meychan yang ambil job. Aku ga kerja. Aku seperti mengarahkan aja, karena sudah banyak yang kerja di entertainment, jadi menarik diri. Aku juga sekarang banyak di belakang kan," lanjutnya.
Advertisement
Berseloroh, Maia mengatakan bahwa partnernya tersebut masih membutuhkan banyak uang. Tidak seperti dirinya.
"Meychan masih butuh duit. Kalau saya udah banyak duit," tutur Maia.
"Saya sengaja ambil kerjaan yang ada hubungannya dengan party. Saya ga mau tahun baru saya dihabiskan dengan acara gathering yang lebih banyak duduk-duduk aja. Makanya, saya seleksi. Saya mau kerja sambil have fun pas tahun baru. Saya kan juga DJ," tandasnya.
Tak Ambil Job Tahun Baru, Maia Estianty Tirakat
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/ato/rzm)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
