Diterbitkan:
Penghargaan yang menggunakan sistem penjurian untuk menentukan para nominasi dan hanya mengambil 20% dari voting online itu hadir dengan suasana yang megah. Di mana bintang-bintang KPop papan atas hadir dan tampil, seperti 2NE1, Super Junior, Kim Hyun Joong, B2ST, SNSD, dan Miss A.
Penyanyi seksi HyunA membuat kejutan dengan tampil bersama Hyunseung, member B2ST dan melakukan kissing di atas panggung yang membuat seluruh penonton tercengang. Tidak berhenti sampai di situ, Olala Session juga hadir sambil menyanyikan medley beberapa lagu boyband di dunia. Dilanjutkan oleh SNSD dengan remix The Boys, 2NE1 yang begitu luar biasa dengan kemampuan vokal mereka. Serta Super Junior yang membuat seluruh stadion serasa pecah dengan tiga lagunya, Superman, Mr Simple, dan Sorry Sorry. Bahkan untuk lagu Sorry Sorry hampir 100 orang berkumpul di atas panggung dan berdansa bersama.
Dengan sederet nama aktris dan aktor papan atas Korea yang menjadi pembaca nominasi, jebolan ajang Superstar, Huh Gak membawa pulang award pertamanya, yakni sebagai Best New Male Artist. Girlband 2NE1 dan SNSD berhasil membawa pulang 2 awards. Sementara SuJu masih belum bisa dikalahkan dengan raihan 3 awards dan penonton di stadion yang seakan dipenuhi ELF.
Advertisement
Meski beberapa pihak ada yang merasa tidak puas dengan pemilihan nominator di beberapa kategori utama, karena boyband TVXQ, 2PM, dan Big Bang begitu jarang disebut, namun penghargaan MAMA 2011 telah berakhir dengan sukses dan lur biasa. Penggemar K-Pop di Indonesia bisa melihat MAMA 2011 di stasiun TV Indosiar pada hari Rabu (30/11) mulai pukul 22.00 WIB.
Dilansir dari allkpop.com, inilah daftar Lengkap Pemenang MAMA 2011:
Daesang Award (Grand Prize)
▲ Album of the Year
- Super Junior, Mr. Simple
▲ Song of the Year
- 2NE1, I Am The Best
▲ Artist of the Year
- SNSD
==================
Singer Category
▲ Best New Male Artist Award
- Huh Gak
▲ Best New Female Artist Award
- A Pink
▲ Male Group Award
▲ Female Group Award
- SNSD
▲ Male Singer Award
- Kim Hyun Joong
▲ Best Female Singer Award (Solo)
- Baek Ji Young
==================
Genre Category
▲ Best Dance Performance – Solo
- HyunA - Bubble Pop
▲ Best Dance Performance – Male Group
- B2ST - Fiction
▲ Best Dance Performance – Female Group
- Miss A - Goodbye Baby
▲ Best Vocal Performance – Solo (Not shown during broadcast)
- IU – Good Day
▲ Best Vocal Performance – Group
- 2NE1 - Lonely
▲ Best Band Performance (Not shown during broadcast)
- CN Blue – Intuition
▲ Best Rap Performance
- Leessang – Turned Off The TV
▲ Best O.S.T.
- Baek Ji Young – That Woman (Ost. Secret Garden)
==================
Music Video
▲ Best Music Video (Not shown during broadcast)
Big Bang – Love Song
==================
Others
▲ Singapore’s Choice **Most Popular K-Pop Artist in Singapore**
▲ Best Artist (China)
- Jane Zhang
▲ Hottest Asian Artist
- Koda Kumi
▲ Best Asian Artist
- Aziatix
▲ Best Asian Artist (Solo)
- Wei Chen
▲ Best Style in Music
- Seo In Young
▲ Mnet Specialized Award
- YB
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/aia)
Advertisement