Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Keluar menjadi jawara ajang pencarian bakat The Remix, Monostereo segera jadi buah bibir baru di industri musik Tanah Air. Juga hal ini tak lepas dari sentuhan ajab Osvaldo Rio sebagai otak di balik lagu-lagu Monostereo. Hanya saja, siapa sangka kalau langkahnya di dunia musik bahkan sampai terdengar di Amerika?
"Sebelumnya (di Amerika) aku udah sering rilis, namanya Artist Agency, kayak publisher paling besar sekarang. Mereka banyak munculin talent-talent baru. Di Amerika itu kebetulan menerima segala musisi, nggak liat lo siapa, dari mana, tapi mereka bener-bener murni liat karya bagus terus dipromosiin dengan maksimal. Dulu aku iseng-iseng masukin lagu judulnya Bondowoso, lagu orkestra gitu tapi EDM. Mungkin gara-gara agak unik lagunya. Kalo soal kampus, aku udah keterima di kampus luar, tapi ada The Remix aku nggak terima. Jadi waktu itu aku pengen bikin lagu orkestra lah. Terus waktu bikin kok suaranya horor banget. Aku nanya Papa, katanya ini judulnya Bondowoso aja, gitu. Kata papa Bondowoso itu bos-nya Genderuwo, yang bawa kuda. Taunya itu nama tempat. Ya udah itu udah terlanjur," jelasnya saat berkunjung ke kantor Redaksi KapanLagi.com® bersama Melly Mono di Tebet, Jakarta Selatan, Senin (25/9/2016).
Meski memiliki intuisi bermusik yang bagus, nyatanya Melly sempat ragu saat bertemu Osvaldo Rio untuk pertama kalinya di The Remix. Walau begitu, talenta yang dimiliki Osvaldo ternyata berbicara lebih banyak dibanding penampilannya yang biasa saja.
Advertisement
"(Bertemu Rio pertama kali) Di acara The Remix. Mungkin semua orang setuju, melihat perjalanan Osvaldo dari awal seperti apa. Apalagi Osvaldo bener-bener orang yang nggak memahami fashion secara kebutuhan pasar gimana. Dia bener-bener di depan laptop dan hanya mem-produce aja. Akhirnya pas dipertemukan dia, 'ini bakalan bisa nggak yah,' akhirnya selama 3 bulan ini banyak yang saya pelajari dari Valdo, terutama nggak sedikit banyak ngasih masukan ke Valdo. Bahwa semua yang kita dapetin harus kita pertahankan dan jaga attitude," ujar Melly.
Sedangkan dari sisi Osvaldo sendiri, ia mengaku sempat terkejut ketika tahu kalau rekannya di The Remix adalah seorang artis. Tapi seiringnya berjalan waktu, chemistry di antara Osvaldo dan Melly pun tumbuh dan sukses jadi salah satu faktor yang mengantarkan mereka pada gelar juara The Remix.
"Ya tertekan. Waduh sama artis beneran. Aku kan anak yang jarang main, jarang ketemu orang banyak. Waktu ketemu teh Melly ada takut kayak, 'wah kalo nggak bagus, bakalan dimarahin nih'. Terus begitu (tampil) pertama kelar itu kita mulai buat musik berdua. (Tapi dimarahin sih) Nggak pernah, paling dimarahin gara-gara tidur kebanyakan," tandasnya sambil tertawa.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/far/ntn)
Advertisement