Pasar Lesu, Bondan Prakoso Sempat Putus Asa Bikin Album

Penulis: Girindra Permana Cahya

Diterbitkan:

Pasar Lesu, Bondan Prakoso Sempat Putus Asa Bikin Album Bondan Prakoso © KapanLagi.com/Budy Santoso
Kapanlagi.com - Jalur Indie merupakan sarana bagi para musisi untuk bebas berkreasi. Atas nama kreativitas, beberapa musisi major label kini beralih untuk berjalan di jalur independent tersebut dalam berkarya, salah satunya adalah Bondan Prakoso. Saat ini mantan penyanyi cilik tersebut mengatakan sedang sibuk mengenal detail wajah dunia yang baru yang lebih kompleks tersebut.

"Gua lagi banyak belajar, belajar mengenal wajah industri musik yang baru. Karena udah dua tahun ini gua udah pake jalur indie. Jadi banyak PR, dulu kan cuma batas bikin lagu, terus selesai. Sekarang kan ada distribusi, promosi macem-macem lah. Dan itu PR yang harus gua kerjakan," kata Bondan Prakoso saat dijumpai di Ocean Ecopark, Ancol, Jakarta Utara, Selasa (22/9/2015).

Menurut Bondan jalur indie sangatlah menyenangkan. Namun, lesunya pasar yang sudah tak meminati rilisan fisik menjadi salah satu PR bagi para pelaku industri. Hal ini juga diakuinya sempat membuat hopeless.


Pasar untuk rilisan fisik lesu sempat buat bondan hopeless © KapanLagi.com®/Budy SantosoPasar untuk rilisan fisik lesu sempat buat bondan hopeless © KapanLagi.com®/Budy Santoso


"Betul, hopless sih sempet lah. Semua musisi Indonesia pasti merasakan hopless cuma kita harus bisa menyesuaikan. Kan kalo di negara barat fisik masih bagus digital juga bagus. Tapi kalo di sini kan digital bagus, fisik melambat. Mungkin bisa sedikit menyesuaikan yah. Sempet putus asa cuma pasti ada solusinya," curhatnya.


Belum ada strategi khusus dari Bondan untuk atasi masalah tersebut. Ia memprediksi minat dari pasar akan kembali pulih seiring berjalannya waktu.


"Strateginya belum ada, yang penting eksis terus, berkarya terus. Karena gua yakin, industri musik akan pulih dan fans pasti juga terus tetap support apa pun yang terjadi," pungkasnya.



(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/far/otx)

Reporter:

Fikri Alfi Rosyadi

Rekomendasi
Trending