Diterbitkan:
Metallica mengajak fansnya bernostalgia dengan mengusung seluruh lagu di album Black yang dirilis tahun 1991. Tak hanya memainkan seluruh album tersebut, mereka juga mengusung karya mereka sebelum album Black.
Seperti dikutip dari Loudwire, dalam penampilannya Metallica membuka dengan tembang klasik seperti Hit The Lights, Master of Puppets dan For Whom The Bell Tolls. Dalam tengah-tengah setlist Metallica menayangkan sebuah video intor, dan sesudah itu mereka menggebrak kembali dengan lagu terakhir di album The Black Album berjudul The Struggle Within.
Enter Sandman menjadi penutup konser tersebut dengan letupan kembang api yang menambah meriah konser tersebut. Metallica juga memberikan encore dengan tembang seperti Fuel, One dan Seek and Destroy.
Advertisement
Dengan setlist yang diusung oleh Metallica malam itu sontak membuat para metalhead Ceko kegirangan. Mereka sendiri mengharapkan Metallica akan mengusung karya lama mereka. Hmm kira-kira kapan ya mereka akan tampil di Indonesia lagi dan bernostalgia seperti di tahun 1994 lalu?
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(lwr/faj)
Advertisement