Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Adele baru saja dihadapkan momen yang cukup unik saat konsernya berlangsung di Adelaide, Australia, Senin (13/3). Listrik tiba-tiba mati, akibatnya ia tak bisa menyanyi untuk sementara. Di tengah-tengah momen itu, penyanyi asal Inggris ini berusaha untuk menghangatkan momen.
Sebuah stand-up comedy dilakukannya. Sebelum itu, ia meminta izin pada penonton apakah ia boleh melempar sebuah jokes untuk mengisi waktu.
"Jadi kami sedang ada masalah teknis. Aku nggak begitu yakin apa yang terjadi," kata Adele pada crowd. "Bolehkah aku melempar sebuah jokes? Bolehkah aku melempar jokes kotor meskipun ada anak-anak di sini? Aku butuh tepuk tangan lebih dari ini karena mungkin aku akan menyindir beberapa pihak."
Advertisement
Lantas setelah mendengar tepuk tangan penonton, ia mulai mengutarakan jokesnya. "Kamu sebut apa kalau ada cewek berambut pirang berdiri pakai kepala? 'Brunette' dengan 'nafas' bau!"
Kok bisa gadis berambut pirang jadi brunette? Buat yang sadar, tentunya ini adalah sebuah jokes yang cukup kotor kan dari seorang popstar sekelas Adele?
Akhirnya saat daya listrik mulai stabil, Adele mengutarakan apa sebenarnya yang terjadi. Ia meminta maaf dan kemudian menyanyikan lagu selanjutnya, Someone Like You.
Sebelumnya, Adele juga sempat membuat momen menarik dengan mencium tangan dari seorang wanita berhijab di salah satu konsernya. Berita ini kemudian cukup viral di konsumsi publik.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(mtv/otx)
Advertisement