Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Festival Jazz tahunan kebanggaan masyarakat Banyuwangi bertajuk Banyuwangi Beach Jazz Festival (BBJF) 2016 kembali digelar. Sama dengan tahun sebelumnya, di BBJF tahun ini diselenggarakan pada 13 Agustus 2016 mendatang di Pantai Boom Banyuwangi.
Berbeda dengan BBJF tahun sebelumnya. Pasalnya, pihak penyelenggara akan membuat konsep panggung lebih menarik dan mampu menampilkan keindahan pantai. Selain itu, sederet musisi papan atas Tanah Air ikut terlibat di acara BBJF 2016 ini. Seperti Raisa, Tulus, Rizki Febrian, Adera, Barsena, Bunglon dan masih banyak lagi tampil secara bergantian di festival jazz tahunan ini.
Mengusung tema Jazz Rise and The Next, pihak penyelenggara berharap besar kepada masyarakat Banyuwangi agar bisa lebih antusias lagi terhadap musik jazz. Bahkan bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas begitu mendukung dengan adanya festival jazz di Banyuwangi. Sehingga musik jazz bisa lebih berkembang lagi di Banyuwangi.
"BBJF 2016 bukan hanya mendukung perkembangan musik Jazz di Banyuwangi tapi juga menjadi wadah apresiasi bagi bakat anak-anak muda dengan menyediakan ruang kreatifitas bagi mereka," ujar Abdullah Azwar Anas, seperti rilis yang diterima Kapanlagi.com®, Sabtu (6/8/2016).
Selain itu, Abdullah Azwar Anas mengatakan, pihaknya akan serius memikirkan kelestarian tentang lagu daerah yang dijadikan sebagai identitas. Menurutnya dengan adanya lagu daerah, nantinya akan ada kolaborasi unik yang memadukan musik tradisional dengan sentuhan jazz kontemporer akan tetap dipertahankan.
Sementara itu, bagi pecinta musik jazz yang ingin melihat aksi panggung dari Raisa hingga Tulus, harus rela merogoh kantong yang begitu dalam. Harga tiket BBJF 2016 dijual mulai dari harga 300 ribu (festival), 500 ribu (wings B), 750 ribu (/A), 1 juta (VIP), dan 2 juta (VVIP).
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/far/abl)
Advertisement