Diterbitkan:
Di ajang ini, kebanyakan kontestan akan membawakan lagu pop. Padahal, Zaskia sendiri merupakan penyanyi dangdut. Namun, walaupun sedikit menyimpang dari genre yang dia nyanyikan, wanita yang dikenal dengan goyang itik ini mengaku akan banyak belajar tentang genre lagu pop.
"Ini saya belajar juga di sini. Saya akan berkomentar sesuai bakat dan kemampuan saya. Padahal di pop bukan bidang saya, tapi saya ditunjuk di ajang penyanyi pop. Saya apa adanya aja, yang dikeluarin komentarnya," kata Zaskia, saat ditemui di gedung MNCTV, TMII, Jakarta Timur, Selasa (2/2/2016).
Bukan kali pertama wanita 25 tahun itu menjadi juri di ajang pencarian bakat. Dia mengaku ajang Dewi Dewi Mahadewi The Show ini yang kedua kalinya dia menjadi juri. Berbeda di ajang pencarian bakat lain, di Dewi Dewi Mahadewi The Show dia juga akan banyak belajar beberapa genre musik.
Advertisement
"Ya itu saya jadi bisa jadi belajar juga. Oh, ini musik rock, jazz, jadi pengetahuan saya akan jadi lebih banyak," katanya.
Zaskia sadar, jika dirinya masih terbilang baru terjun di industri musik. Bahkan, sejak dirinya ditunjuk menjadi juri, Zaskia mengaku akan mendapatkan banyak beban untuk mengomentari belasan kontestan.
"Kalau deg-degan, ada. Manusiawi lah, karena aku masih artis baru, belum senior banget. Tapi udah ditunjuk jadi juri, beban banget buat saya. Tapi saya profesional," tutup Zaskia.
Dewi Dewi Mahadewi The Show merupakan ajang pencarian bakat kerjasama antara musisi Ahmad Dhani dan MNCTV. Dalam ajang ini, Ahmad Dhani akan memilih 4 dari 15 peserta yang akan dijadikan anggota Dewi Dewi dan Mahadewi.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/far/otx)
Advertisement