Jadi Juri The Voice Kids, Agnez Mo Kagum Dengan Suara Peserta

Penulis: Fitrah Ardiyanti

Diterbitkan:

Jadi Juri The Voice Kids, Agnez Mo Kagum Dengan Suara Peserta Agnes Monica/©KapanLagi.com®/Agus Apriyanto

Kapanlagi.com - Agnes Monica atau Agnez Mo menjadi salah satu coach untuk ajang pencarian bakat menyanyi anak-anak The Voice Kids Indonesia. Bersama Tulus dan Bebi Romeo, ketiganya akan menilai, menyaring dan mendampingi bakat-bakat baru para finalis tersebut.


Agnez mengatakan selama babak blind audition, ia sudah banyak menemukan anak-anak Indonesia yang memiliki suara bagus. Ia memuji para peserta mendapatkan banyak influence musik yang bagus daripada eranya dulu.


"Babak penyisihan kita sudah jalani dan bahkan sebelum itu saya yakin anak-anak Indonesia banyak yang bagus. Bukan karena saya sering dengar suara-suara anak yang bagus tapi referensi musik yang mereka dengar lebih kaya, lebih mudah didapat daripada zaman dulu," ujarnya saat jumpa pers di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada (16/8).


Agnez terkagum-kagum dengan kemampuan bermusik anak-anak Indonesia sekarang/©KapanLagi.com®/Agus ApriyantoAgnez terkagum-kagum dengan kemampuan bermusik anak-anak Indonesia sekarang/©KapanLagi.com®/Agus Apriyanto


Kekasih Wijin Saputra ini bahkan terkejut dengan talenta para peserta. Ia menyadari bahwa perkembangan zaman lah yang membentuk anak-anak Indonesia saat ini, sehingga memiliki referensi musik yang bagus dan tidak jauh beda dengan orang dewasa.


"Karena perkembangan zaman, jadi mudah cari referensi pada akhirnya banyak warna vokal anak-anak ini yang sangat variatif, sangat kaya. Aliran musik makin banyak. Kalau dulu cuma pop, ballad, rock sekarang banyak banget, dari warna vokal juga. Waktu blind audition saya sampai bingung, gila suaranya dari anak-anak kecil semua, kaget, excited," kata pelantun Coke Bottle ini.


Untuk memilih peserta masuk dalam teamnya, Agnez butuh anak-anak yang memiliki kelengkapan mulai dari segi teknik sampai penghayatan lagu yang baik. "Kalau dari saya sendiri mungkin kelengkapan, maksudnya kalau dari segi suara, tekniknya paling nggak ada di satu level tertentu. Karena sampai atau nggak sampai (pesan) yang dibawain ada banyak faktor elemen. Salah satunya adalah perasan, feeling yang mereka bawakan. Semua faktor ngaruh," pungkasnya.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/rhm/tch)

Reporter:

Nuzulur Rakhmah

Rekomendasi
Trending