Ini Dia 5 Besar Musisi Yang Punya Subscriber Melimpah Di Youtube

Penulis: Sanjaya Ferryanto

Diterbitkan:

Ini Dia 5 Besar Musisi Yang Punya Subscriber Melimpah Di Youtube
One Direction © Splashnews
Kapanlagi.com - Vevo memang semakin menggurita dalam Youtube. Vevo sendiri merupakan layanan simpan video yang dimiliki dan dioperasikan secara patungan oleh Universal Music Group (UMG), Google, Sony Music Entertainment (SME), dan Abu Dhabi Media.


Vevo resmi diluncurkan pada tanggal 8 Desember 2009. Vevo menawarkan video musik yang dirilis dua dari "tiga besar" label rekaman dunia, UMG dan SME.


EMI juga memberi lisensi musiknya kepada Vevo sesaat sebelum diluncurkan. Warner Music Group awalnya sempat mempertimbangkan menyimpan kontennya di Vevo, kemudian memutuskan untuk bekerja sama dengan pesaingnya, MTV Networks (sekarang Viacom Media Networks).


Nah, dan kali ini, ada beberapa akun Vevo milik para musisi terkenal dunia yang mendapatkan subscriber terbanyak. Siapa saja mereka? Simak selengkapnya di sini.

5. Eminem

Posisi kelima ditempati oleh Eminem. Musisi yang dijuluki Rap God ini kembali berkarir setelah lama tidak merilis album. Dan debut karirnya bisa dibilang sangat sukses.

Untuk itulah, akun EminemVEVO di Youtube 'diganjar' subscribers yang sangat banyak. Total ada sekitar 17,151,025 subscribers dalam akun ini, dan masih akan terus bertambah setiap harinya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

4. Taylor Swift

Posisi keempat ditempati oleh American Sweetheart, Taylor Swift. Baru saja merilis video klip terbarunya, Taylor Swift membuktikan jika dia bisa dijadikan ancaman selanjutnya dari musisi-musisi Vevo lainnya.

Total, akun TaylorSwiftVEVO sukses mendapatkan 17,604,556 subscribers. Yang istimewa adalah, pertumbuhan subscribers di akun ini cepat sekali. Dalam seminggu bisa ada hingga 100.000 subscribers baru di akun ini.

3. Katy Perry

Katy Perry sukses menduduki peringkat ketiga dalam list ini. Penyanyi yang populer dengan single Firework dan Teenage Dream ini memang sudah melalui banyak hal untuk bisa sesukses sekarang.

Maka tak heran, dia pun mendapatkan apresiasi khusus dari penggemar setianya. Salah satunya adalah, akun KatyPerryVEVO yang kini telah mendapatkan subscribers sebanyak 17,606,683.

2. Rihanna

Rihanna masih tetap berada di list 5 besar Vevo hingga hari ini. Tak heran, penyanyi single Umbrella ini memang mempunyai lagu-lagu yang catchy, ditunjang dengan beritanya yang hampir tiap hari menghiasi media.

Maka dari itu, 18,189,350 subscribers sukses dia raih. Ini bukan jumlah final, karena tiap hari, subscribers dari akun RihannaVEVO miliknya semakin bertambah banyak.

1. One Direction

And yes, the winner is One Direction! Walaupun memutuskan untuk hiatus di pertengahan tahun ini, namun hal tersebut tak menghalangi Directioners untuk terus mengikuti boyband kesayangan mereka ini.

Total subscribers untuk akun OneDirectionVEVO di Youtube adalah 18,420,950 subscribers. Jumlah tersebut bertambah sekitar 70.000 subscribers setiap minggunya. Luar biasa!

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(vid/frs)

Rekomendasi
Trending