Ini Bukti Endank Soekamti Kreatif, Punya Label - TV Sendiri!

Penulis: Arai Amelya

Diperbarui: Diterbitkan:

Ini Bukti Endank Soekamti Kreatif, Punya Label - TV Sendiri! Endank Soekamti
Kapanlagi.com - Berdiri sejak tahun 2001, tak terasa grup band Endank Soekamti sudah berusia 15 tahun. Dijumpai saat datang ke kantor redaksi KapanLagi.com® hari Kamis (17/3) pekan lalu, grup beranggotakan Ari (drum), Dory (gitar) dan Erix (bas-vokal) ini pun mengaku bahwa memang berawal dari musik-lah mereka dipersatukan.

"Endank Soekamti ini terbentuk awalnya cuma iseng, senang-senang aja hahahah. 15 tahun kita sudah punya tujuh album, menurutku sih musisi itu memang harus bikin album. Karena dengan begitu kami bisa berdamai dengan diri sendiri," cerita Erix.

Disinggung bahwa selama ini grup musik asal Yogyakarta itu selalu kreatif, Erix mengaku ternyata semua berdasar kebutuhan. Pernah merasakan bernaung di dua major label untuk album PEJANTAN TAMBUN (Warner Music Indonesia), SSSTTT...!!! (Warner Music Indonesia) dan SOEKAMTI.COM (Nagaswara), kini mereka pun punya label sendiri yakni Euforia Record.


Berdamai dengan pembajak. Endank Soekamti pun legowoBerdamai dengan pembajak. Endank Soekamti pun legowo

"Karena kami nggak pernah masuk TV, kami bikin Soekamti TV. Karena Soekamti TV itu butuh konten maka kami bikin PH, jadilah Euforia Audiovisual. Kemudian bagaimana dengan distribusi? Jadilah Euforia Digital. Lalu kami membuat banyak karya kreatif dalam bentuk cetak sepeti buku, novel, maka kami buat Euforia Pustaka," lanjut Erix.

Bergelut dalam label indie, Endank Soekamti rupanya harus berjuang melawan pembajakan. Saat ditanya mengenai Kangen Bang yang sempat sukses berawal dari pembajakan, band yang belum berminat merilis album dalam bahasa Inggris karena belum bisa ini punya pendapat sendiri.

"Kangen Band akhirnya bubar juga tho? Nggak panjang. Karena itu masalah apresiasi. Kalau kami, Kamtis (fans Endank Soekamti) ingin beli barang kami harus nabung dan butuh effort, itu adalah bentuk apresiasi nyata. Satu lagu udah nggak relevan melawan pembajakan. Daripada pusing pikirin pembajakan, lebih baik berdamai dengan orang yang support kami yaitu Kamtis Family. Kami beri kedekatan, edukasi dan proses kepada mereka," tutup Erix bijak.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/pur/aia)

Reporter:

Mathias Purwanto

Rekomendasi
Trending