'Happy' Milik Pharrell Akan Bawa Perubahan Besar Lewat Game

Penulis: Nizar Zulmi

Diperbarui: Diterbitkan:

'Happy' Milik Pharrell Akan Bawa Perubahan Besar Lewat Game Pharrell Williams ©fameflynet
Kapanlagi.com - Tahun ini menjadi tahun milik Pharrell Williams. Musisi eksentrik ini semakin dikenal masyarakat berkat hits-hits yang mudah diingat dan membuat badan ingin bergoyang ikuti irama.


Salah satu lagu Pharrell paling sukses, Happy terpilih menjadi lagu yang diangkat dalam game keren Just Dance. Tak hanya membawa kesenangan, game ini juga akan mempopulerkan dance ke level yang lain.


Ubisoft selaku pihak pengelola akan membuat berbagai terobosan baru yang memungkinkan orang bisa menari di mana saja. Teknologi canggih akan diterapkan pada smartphone dan konsol game yang akan dipasang di beberapa tempat umum.



Happy menjadi salah satu lagu revolusioner yang membuat orang bebas untuk mengekspresikan perasaan senang mereka melalui gerakan bebas. Sehingga, soundtrack Despicable Me 2 ini dinilai mampu memberikan dampak yang luar biasa terhadap kebebasan berekspresi.


Pharrell Williams selama ini memang dikenal sebagai produser di balik beberapa hits andalan yang dibawakan beberapa penyanyi terkenal. Beberapa diantaranya yakni Blurred Lines bersama Robin Thicke, Get Lucky dengan Daft Punk, dan yang terbaru adalah single Sing yang dipopulerkannya bersama Ed Sheeran.


Dalam bermusik Pharrell mengaku hanya mencoba mengikuti apa kata hatinya, atau yang ia sebut intuisi bermusik. Tak hanya handal di balik layar, penyanyi 41 tahun kini menjalani serangkaian tur untuk promo album terbarunya G I R L.


Berikut ini kamu bisa lihat terobosan apa yang akan dilakukan oleh Ubisoft dan Happy miliik Pharrell Williams.


 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/niz)

Editor:

Nizar Zulmi

Rekomendasi
Trending