Goyang Gandrung D3wi Amour, Padukan Budaya Jawa - Sunda

Penulis: Adhib Mujaddid

Diperbarui: Diterbitkan:

Goyang Gandrung D3wi Amour, Padukan Budaya Jawa - Sunda D3wi Amour
Kapanlagi.com - Satu lagi grup berformat trio dangdut kembali hadir dalam belantika musik tanah air. Adalah grup vocal D3wi Amour yang dihuni oleh Novi, Rina dan Refti. Dengan single anyar Mendem Roso, mereka berhasil memukau di beberapa program televisi.


Pasalnya, Goyang Gandrung yang menjadi ciri khas mereka merupakan goyangan yang norak namun tetap cantik nan ekspresif. Di mana kedua tangan sejajar dada, sambil melangkah dan bergoyang konstan seperti layaknya tarian gandrung.


Goyang Gandrung diambil dari spirit tarian asal Banyuwangi, yaitu tari gandrung. Kebetulan lagu ini diadaptasi dari lagu yang sudah cukup dikenal di Banyuwangi dengan judul Mendem Roso.


Kenalkan Goyang GandrungKenalkan Goyang Gandrung


Untuk lebih greget dalam musikalitas dan goyang, mereka mempercayakan grupnya kepada salah satu personil Trio Macan, Iva Novanda. Di sini Iva sebagai eksekutif produser, sekaligus memilihkan lagu Mendem Roso tersebut.


"Saya ngetes kemampuan dan kualitas mereka aja. Dari segi kultur beda, mereka dari suku Sunda, saya sengaja kasih tantangan buat mereka dengan memilihkan lagu yang cukup sulit, tapi sekaligus punya tantangan tersendiri. Eh ternyata mereka mampu membawakan lagu itu, dengan cukup baik dan unik," kata Iva kepada wartawan (2/6).


Lagu ini dengan goyang gandrung menjadi perpaduan antara tradisi Jawa dan Sunda. Iva menyatakan bahwa seharusnya D3wi Amour bangga karena lagunya dinilai memiliki muatan tradisi dan mengangkat kearifan lokal.


"Biar kelihatan norak, tapi tetap ekspresif. Jadi kalau mau goyang, ekspresikan saja dengan goyang gandrung," tandas Iva.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/ato/adb)

Editor:

Adhib Mujaddid

Rekomendasi
Trending