Gaun Anti Banjir, Kostum Manggung Terbaru Syahrini

Gaun Anti Banjir, Kostum Manggung Terbaru Syahrini Syahrini Foto: Agus

Kapanlagi.com - Satu lagi nama busana Syahrini yang dirilis pada awal Januari 2014. Adalah sebuah gaun yang dinamakan olehnya gaun anti banjir. Gaun tersebut merupakan karya Hengky Kawilarang yang memiliki juntaian ekor hingga 20 meter.

"Hari ini konsepnya gaun anti banjir. Ini mahakarya Hengky Kawilarang," kata Syahrini saat dijumpai di acara Infotainment Awards 2014, Teater Tanah Airku, TMII, Jakarta Timur, Rabu (29/1) malam.

Pada saat mengisi acara, Syahrini ditarik sling hingga 10 meter, sedangkan ekor kostum sepanjang 20 meter menjuntai ke bawah. "Dari awal sampai akhir di atas, enggak turun sampai selesai lagu. Lagunya Cinta Tapi Gengsi," lanjutnya.


Syahrini/@Foto: KapanLagi.com®/AgusSyahrini/@Foto: KapanLagi.com®/Agus


Mewahnya gaun Syahrini juga terlihat dari bertaburnya kristal Swarovski yang terlihat sangat glamour dan elegan dengan warna putihnya.

"Memilih konsep gini supaya matching dengan panggungnya, gaunnya diminta putih, malam lebih glamour, bertabur kristal Swarovski, ronce ini dari tahun lalu, sampai tahun ini, ini ide Hengky Kawilarang," lanjutnya.


(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/faj)

Rekomendasi
Trending