Gara-Gara One Direction, Ed Sheeran Ditegur Label

Penulis: Guntur Merdekawan

Diperbarui: Diterbitkan:

Gara-Gara One Direction, Ed Sheeran Ditegur Label Ed Sheeran / KapanLagiĀ®
Kapanlagi.com - Kalian masih ingat dengan lagu Little Things milik One Direction? Yup, single yang dirilis pada tahun 2012 silam itu menuai sukses besar di beberapa tangga lagu dunia.


Usut punya usut, lagu itu merupakan karya cipta dari solois Ed Sheeran. Meskipun dua tahun telah berlalu, namun rupanya karya itu mengundang masalah untuk Ed dan labelnya.


Pelantun lagu Sing itu baru saja membuat sebuah pernyataan yang cukup mengejutkan ketika diundang untuk interview bersama salah satu stasiun radio Australia. Menurutnya, pihak label dendam dan tak terima dengan keputusan Ed menulis lagu untuk One Direction.


"Aku sebenarnya tak ingin melakukannya. Kenapa? Karena labelku sangat marah dengan keputusanku menulis lagu sukses buat orang lain. Dan mereka berkata, 'Jangan lakukan itu'," ujar pemuda berusia 23 tahun tersebut.


One Direction dapat berkah dari lagu ciptaan Ed Sheeran / © SplashnewsOne Direction dapat berkah dari lagu ciptaan Ed Sheeran / © Splashnews


Nah, gara-gara reaksi keras dari label itu, Ed mengungkapkan jika ia akan berhenti menulis lagu buat 1D. Padahal sebelumnya ia sempat digadang-gadang bakal menulis lagu buat album terbaru Harry Styles dkk.


"Aku dapet ide biasanya ketika ke kamar mandi. Semuanya tiba-tiba datang dan aku langsung saja menulisnya. Aku pikir lagu ini (Little Things) pasti akan sangat pas untuk One Direction. Lagu itu memang tak cocok untukku, jadi aku mengirimkannya buat mereka," ujarnya lebih lanjut.


Tanpa lagu-lagu 'bantuan' dari Ed, mampukah One Direction tetap menelurkan karya-karya hebat nanti ya?


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(dig/gtr)

Rekomendasi
Trending