Gak Pede Ngomong di Depan Umum? 6 Lagu Ini Untukmu!

Penulis: Guntur Merdekawan

Diperbarui: Diterbitkan:

Gak Pede Ngomong di Depan Umum? 6 Lagu Ini Untukmu!
Public Speaking/levelupliving.com®
Kapanlagi.com - Berbicara di hadapan orang banyak memang terkadang sangat susah, terutama untuk mereka yang cenderung bersifar Introvert dan gampang tidak percaya diri. Dan percaya atau tidak, walaupun hampir tidak ada hubungannya, musik dapat membantumu untuk lepas dari jerat rasa takut tersebut.


Musik adalah salah satu kreasi terindah manusia yang bisa kamu gunakan untuk berbagai macam hal, seperti mengungkapkan cinta pada pasanganmu, mengucapkan ulang tahun, menyemangati diri sendiri, dan masih banyak lainnya. Nah, pada artikel ini, kita akan kasih kamu 6 lagu yang bakalan mengangkat keberanian kalian sebelum bicara di depan umum. Yuk langsung kita simak:

1. Applause (Lady Gaga)

Lagu yang pertama datang dari Lady Gaga dengan singlenya Applause. Pada lagu ini Lady Gaga menceritakan bahwa dia itu hidup untuk mendengarkan sorakan, dukungan, dan tepuk tangan dari para fans atau penontonnya.

Satu hal yang musti diingat mengenai berbicara di hadapan umum adalah, itu semua bukan untuk dirimu, tapi untuk para audience. Hal tersebut tercantum pada baris lirik:

I live for the applause, applause, applause
I live for the applause-plause
Live for the applause-plause
Live for the way that you cheer and scream for me.
The applause, applause, applause


Video by: LadyGagaVEVO

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Brave (Sara Bareilles)

Sara Berailles adalah seorang penyanyi berumur 34 tahun asal Amerika. Pada lagunya yang berjudul Brave, Sara mengajarkan kita untuk lebih 'berani' mengucapkan apa yang ingin kita ungkapkan.

Hal tersebut bisa kalian dengarkan pada reff dari lagu tersebut:

Say what you wanna say
And let the words fall out
Honestly I wanna see you be brave
With what you want to say
And let the words fall out
Honestly I wanna see you be brave

Benar sekali, berbicara di hadapan orang banyak atau 1 lawan 1, yang pertama harus kita miliki adalah keberanian untuk mengawali berbicara itu sendiri. Jadi, Be Brave! Let the words fall out!


Video by: SaraBareillesVEVO

3. Roar (Katy Perry)

Lagu hits dari Katy Perry yang satu ini sangatlah cocok untuk kalian yang kurang percaya diri. Pada lagu Roar, Katy menceritakan bagaimana dia awalnya seorang yang penakut dan juga tak punya tujuan dalam hidup.

Namun dia berusaha sekeras mungkin untuk membiarkan orang lain mendengarkan suaranya yang lantang dan mengena. Bahwa dia adalah sang pemenang! Hal tersebut digambarkan pada lirik:

I used to bite my tongue and hold my breath
Scared to rock the boat and make a mess
So I sat quietly, agreed politely
I guess that I forgot I had a choice
I let you push me past the breaking point
I stood for nothing, so I fell for everything

I got the eye of the tiger, a fighter, dancing through the fire
'Cause I am a champion and you’re gonna hear me roar
Louder, louder than a lion
'Cause I am a champion and you’re gonna hear me roar
Oh oh oh oh oh oh
Oh oh oh oh oh oh
Oh oh oh oh oh oh
You’re gonna hear me roar


Video by: KatyPerryVEVO

4. Livin' La Vida Loca (Ricky Martin)

Beberapa dari kalian mungkin masih ingat dengan lagu yang satu ini. Livin' La Vida Loca lagu dari Ricky Martin, yang benar-benar booming dan menguasai tangga lagu di hampir semua negara pada akhir tahun 90an.

Judul lagu itu sendiri sudah bisa menggambarkan bahwa kita harus menikmati hidup segila mungkin. Tak perlu ditahan-tahan, nikmati semua yang bisa kamu lakukan saat itu juga, pas banget untuk penyemangat kamu sebelum berbicara di depan umum.


Video by: RickyMartinVEVO

5. Work B***h! (Britney Spears)

Lagu yang satu datang dari Britney Spears. Merupakan single yang dirilis Britney pada tahun 2013 lalu, dan tergabung pada album BRITNEY JEAN.

Lagu tersebut mengingatkan kita dengan sedikit frontal, jika kau menginginkan sesuatu, maka bekerjalah dengan keras untuk mendapatkan hal tersebut, jangan takut dan jangan ragu! Seperti yang Ia lantunkan pada lirik:

You wanna hot body
You wanna Bugatti
You wanna Maserati
You better work bitch
You wanna Lamborghini
Sip Martinis
Look hot in a bikini
You better work bitch


Video by: Top Music World

6. Say What You Need To Say (John Mayer)

Lagu yang terakhir datang dari penyanyi tampan asal Amerika yang sempat menjalin hubungan dengan Katy Perry, John Mayer. Lagu yang kita pilih buat kamu adalah Say What You Need To Say.

Pada lagunya ini John mencoba untuk mengangkat semangat kita dengan liriknya:

Have no fear for giving in
Have no fear for giving over
You'd better know that in the end
Its better to say too much
Then never say what you need to say again

Even if your hands are shaking
And your faith is broken
Even as the eyes are closing
Do it with a heart wide open

Jangan takut untuk memberikan segala yang kau punyai, karena pada akhirnya lebih baik untuk berbicara banyak daripada tidak mengungkapkan apa yang ada di dalam benakmu sama sekali. Jadi lakukan sebelum kamu menyesalinya!


Video by: Namitha Perera

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/gtr)

Rekomendasi
Trending