Diterbitkan:
"Kalo album kedua ini penggarapannya 20 hari. Kalo penggodokan materi hampir satu tahun. Selama setahun, kita workshop. Kita setiap hari ke kantor buat setor lagu, dan materi baru. Kalo BETTER WAY ini ya sesuai nama lah, kita buat lebih baik dari album pertama. Dari sounds, secara energi gua pribadi lebih kuat di album ini," ujar Indra, saat berkunjung ke kantor Kapanlagi.com, Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (10/2/2016).
Selain itu perbedaan berbagai macam musik juga dimasukkan di album Better Way ini. Hal itu sengaja dilakukan agar, warna musik Gangstarasta bukan hanya itu-itu saja.
"Lebih ekspoler lagi, lebih luas lagi. Seperti lagu reggae disco, itu dimasukkan EDMnya. Pokoknya lebih seger deh," ujar Aditya, pemain perkusi Gangstarasta.
Advertisement
Meskipun begitu, di album baru Gangstarasta ini tak ada featuring. Tetapi, Aditya mengatakan banyak musisi yang mensupport di album BETTER WAY ini.
Sejak resmi merilis BETTER WAY, ini kali pertama bagi Gangstarasta melakukan tour konser promo album terbaru di 11 kota Jawa Bali. Dari beberapa kota yang disambangi oleh Gangstarasta, diantaranya Jogjakarta, Surabaya, Banyuwangi, Probolinggo, Pasuruan, Jember, Bali, Malang, Tuban, Bojonegoro, Kediri dan Madiun.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/far/frs)
Advertisement