Diperbarui: Diterbitkan:
Ya, tak sedikit negara yang sudah mengunggah klip Happy mereka di Youtube untuk menunjukkan betapa bahagianya mereka menjalani hidup ini. Nah, beberapa warga Iran mencoba memberikan tribute negaranya dengan sebuah video serupa. Tapi sebuah berita mengejutkan malah terjadi.
Entah kenapa, video tersebut dianggap vulgar oleh pihak setempat. Padahal jujur saja klip tersebut terlihat sangat normal dan tak ada yang aneh. Atas hal tersebut, dilakukan sebuah penyelidikan yang akhirnya membuat enam orang terlibat ditangkap.
Pharrell sendiri yang mengetahui kejadian itu merasa sangat terkejut dan sedih. "Menyedihkan sekali. Anak-anak ini mencoba menyebarkan pesan kebahagiaan tapi malah ditangkap," tulis pria berusia 40 tahun itu di situs Facebook.
Advertisement
Salah satu sosok yang bertanggung jawab untuk pembuatan video tersebut dan kini mendekam di penjara, Reihane Taravati sempat menulis sebuah pesan pada akun Facebooknya. "Orang-orang dari Tehran berbahagia! Tonton dan sebarkan kebahagiaan ini. Biarkan dunia mendengar suara kita, sudah sepantasnya kita bahagia," tulisnya.
Cek sendiri deh videonya, apa menurut kalian ada yang salah dengan klip ini?
Video by: Ah T
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/gtr)
Advertisement