Diperbarui: Diterbitkan:
Dua orang ini memang tidak bisa dipisahkan dengan grup Kangen Band. Andika yang dulu pernah menjadi frontman sempat membawa Kangen Band sampai pada puncak ketenaran. Begitu juga dengan Dodhy, hampir semua lagu-lagu yang dibawakan Kangen Band merupakan ciptaannya.
Dodhy mengungkap alasan dipilihnya nama Kangen.Lagi. "Awalnya kita pengen gabung lagi, tapi lagi nentuin format ditambah dukungan Pak Rahayu (produser Nagaswara), otodidak semuanya, instan," kata Dodhy saat jumpa pers di Atrium Senen, Jakarta Pusat, Kamis (19/6).
Jika melihat sejarah bagaimana Andika dipecat dari Kangen Band, adanya Kangen.Lagi cukup mengejutkan. Sebab keluarnya Andika sempat menibulkan konflik antara Andika dan Dodhy.
Advertisement
Namun persahabatan yang mereka jalin sejak kecil membuka mata hati keduanya untuk bersatu dan menghasilkan karya yang bisa dinikmati pecinta musik Indonesia.
"Aku dari pertama kali sudah kenal dia dari kecil, sudah terbiasa. Dia kecilnya emang nakal, aku lebih dewasa," pungkas Dodhy.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/hen/niz)
Advertisement