Diperbarui: Diterbitkan:
"Datang dari Inggris khusus untuk konser ini, 3 hari lalu. Dari segi penggarapan, karena ini Di Atas Rata-Rata kami mengutamakan kualitas," ujar Gita Gutawa saat ditemui di Rolling Stone Cafe, Ampera, Jakarta Selatan, Jumat (31/5).
Ditambahkan bahwa selain kualitas, unsur edukasi juga dibawa ke dalam konser ini.
"Yang menarik ini bisa dinikmati anak-anak dan keluarga tapi juga edukatif juga," lanjutnya. "Bisa dinikmati penikmat musik yang mencari sesuatu yang baru di musik karena penggarapannya sendiri seperti album dan proses lain Di Atas Rata-Rata ini serius," ucapnya lagi.
Advertisement
Treatment seru juga dijanjikan oleh Gita sebagai produser. "Untuk anak-anak ini bakal ada treatment seru. Mereka nyanyikan lagu dari album, lagu anak-anak ada yang dibikin blues, jazz, rock n roll ada bintang tamu. Dira Sugandi dan Sandy Sondoro," jelasnya.
"Akan diiringi oleh orkestra besar serta kolaborasi antar genre misal jazz ketemu rock n roll, mudah-mudahan menciptakan sesuatu yang baru," tandasnya.
Simak juga:
Erwin Gutawa dan Gita Gutawa Gelar Konser Di Atas Rata-Rata
Konser Hits, Rossa Kolaborasi Dengan Anak Kecil
Usir Kangen, Gita Gutawa Bawa Baju Adik ke Inggris
Gita Gutawa Akui Ngefans NOAH
Bikin Album Anak, Gita Gutawa Serasa Pacaran Jarak Jauh
Erwin dan Gita Gutawa Siapkan Konser Di Atas Rata-Rata
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/ato/dis/kid)
Advertisement