Cantik Sih, Tapi Penampilan Musisi Ini Bikin 'Pipis di Celana'

Penulis: Riswinanti Permatasari

Diterbitkan:

Cantik Sih, Tapi Penampilan Musisi Ini Bikin 'Pipis di Celana'
Ilustrasi @ KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Harus diakui bahwa dunia musik internasional memang dipenuhi musisi dengan dandanan yang cukup eye-catching. Memang, penampilan menarik adalah salah satu strategi untuk menarik perhatian para penggemar.


Salah satu fenomena yang cukup menarik adalah hadirnya musisi dengan dandanan yang memberikan nuansa hitam. Sekilas, fans akan tercengang dan merasakan kesan seram dengan make-up gothic yang mereka tampilkan.


Beberapa di antaranya memang menampilkan make-up gothic karena menyesuaikan dengan aliran musik. Namun beberapa di antara mereka hanya menggunakannya dengan alasan fashion dan icon.


Penasaran kan siapa saja musisi wanita yang bakal bikin kalian ngeri saat pertama kali melihat dandanan mereka? Langsung saja simak jawabannya dalam ulasan berikut ini!

1. Amy Lee

Amy Lee adalah salah satu musisi yang sangat setia dengan penampilan gothic, yang ditandai dengan eye-liner tebal di matanya. Harus diakui bahwa make-up memang memberikan kesan yang berbeda dalam dirinya.

Saat sedang manggung atau tampil di video klip, mata tajamnya memang membuatnya tampak gahar. Belum lagi, vokalis Evanscence ini memang hampir selalu mengenakan lipstik yang memberikan kesan hitam.

Tentu saja yang dilakukan oleh Amy ini tak sekedar pencitraan image. Sebagaimana kita tahu, band beraliran rock ini memang sering menelurkan karya yang bernuansa hitam dan gelap.

Beberapa karya yang sangat terkenal adalah Bring Me to Life dan Going Under. Pastinya kalian ingat bagaimana kegelapan mewarnai video klip kedua single tersebut.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Avril Lavigne

Eye-liner tebal pastinya memang sudah jadi ciri khas pelantun tembang Wish You Were Here ini. Sejak awal hadir di dunia musik, Avril Lavigne memang sudah menampilkan gaya punker yang sangat eye-catching.

Namun semua orang pasti sepakat bahwa mata hitam Avril ini memang berbeda dari kebanyakan orang. Dia benar-benar membuatnya tampak tebal sehingga dia kerap mendapat julukan di mata panda.

Uniknya, penampilan gothic Avril ini tak sepenuhnya berhubungan dengan musik yang diusungnya. Pasalnya, sebagian besar lirik lagunya bertema ceria, atau tentang kisah cinta.

Penampilan ikonik Avril ini seolah tak pernah hilang dari masa ke masa. Jika dilihat lagi, penampilannya dari tahun ke tahun nyaris terlihat sama kecuali untuk gaya rambut.

3. Lorde

Saat ini, sosok Lorde memang jadi fenomena tersendiri karena penampilannya yang nyentrik dan lain dari musisi kebanyakan. Namun percayalah, kalian mungkin akan merasa ngeri saat pertama kali melihat wajahnya.

Bagaimana tidak, pelantun tembang Royals ini memang selalu tampil dengan dandanan yang terkesan hitam. Siapapun yang melihatnya pertama kali pasti akan menganggapnya seram, dan punya hubungan dengan dunia gaib.

Ditambah lagi, suara Lorde memang terdengar lebih berat ketimbang penyanyi lainnya. Musik yang diciptakan, serta penggarapan video klipnya pun memberikan kesan hitam dan mistis.

Nyatanya, itu semua hanyalah gambar kulit luar. Pada dasarnya, Lorde adalah gadis biasa yang suka suka bersenang-senang dan berbagi cerita dengan teman-teman dekat.

4. Taylor Momsen

Saat ditanya soal kesan yang kalian rasakan saat melihat wajah Taylor Momsen, maka semua orang akan sepakat kalau dia memang seram. Lihat saja dandanannya yang super gothic dan serba hitam.

Bagian yang paling menonjol dari wanita bernama lengkap Taylor Michel Momsen ini adalah bagian mata. Dia memberikan sentuhan yang lebih di bagian tersebut untuk mempertegas karakternya.

Tak hanya mata yang benar-benar hitam, dia juga mengimbangi penampilannya dengan busana ala punker yang rata-rata berwarna gelap. Dengan demikian, dia bisa lebih berusaha menjiwai perannya.

Kemungkinan, Taylor memang berusaha menyesuaikan diri dengan aliran musik yang dia usung. Penampilan gahar itu memang memperkuat musik hard rock yang dibawakannya untuk fans.

5. Amy Winehouse

Sosok Amy Winehouse memang sangat ikonik dan layak dikenang. Pasalnya, dia memang memiliki ciri khas dan sisi unik yang membuatnya berbeda dengan musisi lain.

Salah satu yang sangat menyolok adalah dandanannya yang lain dari pada yang lain. Dia memberikan penekanan di bagian mata, dengan menggunakan eye-liner super tebal.

Sekilas, penampilannya memang memberikan kesan garang dan menyeramkan. Namun nyatanyak aliran musik Amy tidak sehitam penampilannya.

Sayangnya, wanita dengan sanggul yang khas ini akhirnya meninggal dunia pada tahun 2011, pada usia 27 tahun. Meski demikian, dia akan tetap dikenang orang.

6. Charlie XCX

Kebanyakan penyanyi masa kini memang lebih suka menonjolkan sisi seksi atau imut. Pasalnya, style tersebut memang dianggap lebih mudah diterima orang di pasaran musik dunia.

Namun sebagaimana kita tahu, masih ada beberapa musisi wanita yang lebih suka mengusung image gahar. Salah satu cara untuk menunjukkan itu adalah dengan menggunakan make-up dan busana yang gahar pula.

Selain beberapa artis yang kita bahas sebelumnya, masih ada Charlie XCX yang juga mulai mengikuti gaya ini. Musiknya yang memang terdengar lebih maskulin ini diimbangi dengan gaya semi-gothic yang ditampilkannya.

Meski demikian, Charlie memang orang yang sepenuhnya gothic, karena dia masih tampil 'normal' dalam kesempatan tertentu. Namun bukan tidak mungkin dia akan mengikuti jejak penyanyi-penyanyi gothic lainnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/ris)

Rekomendasi
Trending