Diterbitkan:
Meski masih aktif sebagai Bupati, Supian Hadi masih bisa menjalankan tugas-tugasnya sebagai pejabat daerah. Tetapi akan menjadi masalah jika band yang didirikan bersama Dedy Pukung (keyboard), Ishaa (drum), Uwie (rhythm gitar), Dedy (bass), dan Agoes (melody gitar) mulai disibukkan dengan tawaran tampil di luar wilayah yang dipimpinnya, harus dibicarakan lebih lanjut.
"Sementara tidak pernah terganggu, karena masih di daerah sendiri, untuk keluar daerah, ini yang masih dibicarakan dengan pihak Olla Ramlan manajemen. Mengingat tugas, jadi kita perlu ada pembahasan khusus agar jangan Sahati Band, terutama vokalis selaku Bupati juga, tugas kerja terganggu karena adanya band ini," papar Supian Hadi melalui surat elektronik, Rabu (22/1).
Darah seni yang mengalir dalam tubuh Supian, menguatkan tekadnya untuk membentuk Sahati Band pada 2011. Kesamaan hobi antar personel juga menjadi alasannya bergabung.
Advertisement
"Saya bergabung, karena saya selaku musisi hobi nyanyi dan menciptakan lagu, melihat dari kesamaan hobi dan melihat keakraban musisi serta akhir ingin menyalurkan hobi bersama dengan membentuk band, yang diberi nama Sahati Band," pungkas Supian.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/hen/rea/faj)
Advertisement