Bareng 2 Cewek Belia, Ini Awal Mula Terbentuknya Ladybaby

Penulis: Natanael Sepaya

Diterbitkan:

Bareng 2 Cewek Belia, Ini Awal Mula Terbentuknya Ladybaby Ladybaby © clearstone.co.jp/ladybaby
Kapanlagi.com - Kultur musik Jepang memang terkenal dengan seluruh keunikannya. Selain penampilan, aransemen musik yang unik dan rasa percaya diri tinggi para musisi Jepang jadi ciri khas mereka.


Yang paling baru, setelah BABYMETAL sukses menggebrak skena musik metal dunia, kali ini Jepang kembali kedatangan idol group cadas baru, Ladybaby. Lalu, bagaimana awalnya ya idol group yang satu ini bisa sampai terbentuk?


Richard Magarey atau yang saat ini lebih dikenal sebagai Ladybeard memang tengah menjadi sorotan utama para penikmat musik Jepang. Selain karena ia adalah seorang pegulat pro, aksi dan suara growl Ladybeard juga lah yang membuat label rekaman Clearstone tertarik untuk menggabungkannya dengan Rei Kuromiya (14) dan Rie Kaneko (17).


Sedang naik daun, apakah Ladybaby akan menjadi idol group kelas dunia berikutnya? © Twitter.com/ladybaby2015Sedang naik daun, apakah Ladybaby akan menjadi idol group kelas dunia berikutnya? © Twitter.com/ladybaby2015


"Kami benar-benar terhubung, kamu dapat melihatnya sendiri. Awalnya kami memiliki karir masing-masing, kemudian CEO Clearstone turun dari pesawat, membaca sebuah majalah, melihatku, dan langsung menghubungiku untuk bekerjasama. Tentu saja aku langsung setuju pada saat itu juga," ungkap Ladybeard pada Vice via Dailystar.


Ladybaby sendiri terbentuk pada bulan Mei dan mereka telah merilis satu single yang berjudul Nippon Manju atau lebih seperti roti manis dari Jepang. Yang lebih hebatnya lagi, Ladybaby benar-benar membawa hampir seluruh kultur unik Jepang ke dalam lirik single tersebut.


Nah pertanyaannya, apakah Ladybaby mampu menyaingi kesuksesan BABYMETAL atau idol group sebesar AKB48? Bisa jadi lho KLovers. Coba kasih pendapat kamu di bawah ya KLovers.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(dai/ntn)

Editor:

Natanael Sepaya

Rekomendasi
Trending