ASOT 650 Sukses Bikin Penonton 'Gerah'
ASOT
©Acat
Kapanlagi.com - Satu kata yang dapat mewakili gelaran festival musik A State Of Trance (ASOT) 650, Gerah! Ya, festival musik akbar se-Asia Tenggara ini sudah membuat penontonnya bermandikan keringat lewat musik up beat yang disajikan.
Kemeriahan memang sudah terasa sejak Armin van Buuren memberikan warming up kepada para pengunjung lewat aksinya di balik ruang broadcast.
Peluh yang bercucuran di dahi penonton membuat mereka memilih beristirahat sejenak di sisi-sisi venue. Namun tak berselang lama mereka pun kembali merangsek ke depan lantaran giliran Armin yang mengambil alih singgasana pesta.
Hampir tengah malam sang kreator acara baru muncul di singgasananya dengan tulisan 'The Orgynator A State Of Trance, Armin van Buuren' dari layang panggung.
Advertisement
"Wats up jakarta!" teriak Armin di atas panggung ASOT 650 yang dihelat di Pantai Karnaval Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (15/3) malam.
Gelaran ASOT mendapat sambutan hangat dari penonton.
Gelaran semakin meriah saat Armin membawakan single hits-nya bertajuk This Is What It Feels Like. Hawa gerah pun berubah menjadi pesta meriah. Semburan converte dan kembang api dari sisi panggung dan sorot warna-warni sinar LED begitu memanjakan mata.
Selain Armin, penampilan Andrew Rayei pun tak kalah memukau lewat
setlist Jar Of a Heart. Disk Jockey yang bernaung di bawah label Armada ini sanggup menciptakan koor dari arah pengunjung yang hadir malam itu.
Bagaimana dengan Alex M.O.R.P.H? Kalau Andrew berhasil menciptakan koor, Setlist Alex bertajuk She'll Miss Me menyulut histeria dari penonton.
Apalagi saat Angelic State, A Night Outside digelontorkan dengan balutan musik trance yang semakin kencang.
Kaos yang lepek karena keringat membuat penonton, khususnya para pria memutuskan bertelanjang dada. Tak lantas menyerah, mereka malah kembali bergoyang diiringi aksi Paul Van Dyk. dengan setlist seperti For an Angel, Let Go, Crush, Eternity, Verano.
Menjadi suguhan akhir yang manis, John O'Callaghan membawakan setlist Save This Moment. Suguhan ASOT 650 memberi kenangan yang indah bagi para penggila musik trance. Gerah namun meriah!
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/tov/sjw)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
