Album 'KEWER-KEWER', Satu Terobosan Baru Dari Libetaria

Penulis: Risang Sudrajad

Diterbitkan:

Album 'KEWER-KEWER', Satu Terobosan Baru Dari Libetaria Libetaria © Kapanlagi.com®/Sahal Fadhli
Kapanlagi.com - Sebuah terobosan baru dilakukan duo asal Yogyakarta, Libertaria di tengah tingkat penurunan penjualan fisik album di dunia tarik suara. Duo yang digawangi Marzuki Mohamad alias Kill the DJ dan Balance ini mengusung genre baru yang mereka sebut post dangdut electronica.


"Biar keren saja, nggak sepenuhnya dangdut, nggak sepenuhnya elektronik. Kita gak sepenuhnya (dangdut) dan nggak benar-benar hip hop," ucap Marzuki menjelaskan genre musiknya, saat preskon di kawasan Ampera, Jakarta Selatan, Rabu (18/5).


Dalam album bertajuk KEWER-KEWER, duo yang juga mengisi soundtrack film Ada Apa Dengan Cinta lewat single Ora Minggir Tabrak itu banyak melibatkan musisi lain. Uniknya, Glenn Fredly yang terbiasa membawakan lagu pop juga turut andil dalam album baru mereka.


Libetaria beri gebrakan baru lewat album Kewer-Kewer © Kapanlagi.com®/Sahal FadhliLibetaria beri gebrakan baru lewat album Kewer-Kewer © Kapanlagi.com®/Sahal Fadhli


"Yang pertama aku dengerin liriknya, wah ini seru gila nih project-nya. Aku ketawa-ketawa dengernya. Akhirnya Mas Juki ngomong biar aku bantu terlibat, aku dengan senang hati karena Libertaria visioner, gue keluar dari zona nyaman gue," kata Glenn mengenang saat diminta ikut terlibat.


KEWER-KEWER yang merupakan judul album, juga menjadi single Libertaria, di antara delapan hits lainnya. Lirik-lirik yang dituangkan juga cukup menarik yakni bercerita tentang lingkungan sosial dan kejadian di sekitar masyarakat.


"Ada pesan-pesan di setiap lirik, maksudnya itu (salah satu single) cara yang paling sederhana yang di konser dangdut yang suka senggol bacok tapi dikemas sederhana," tutup Marzuki


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/aal/abl)

Reporter:

Sahal Fadhli

Rekomendasi
Trending