Diperbarui: Diterbitkan:
Minggu sebelumnya (24/5) Tim T menggelar acara membatik bersama fans sekaligus memperingati Hari Kebangkitan Nasional. Lalu Sabtu kemarin (30/5) Tim J mengajak fans pesta barbekyu sekaligus bertukar kado. Selang sehari giliran Tim KIII mengadakan acara api unggun di bumi perkemahan Ragunan.
"Acara Tim KIII memakai api unggun karena melambangkan kebersamaan, harapan. Seperti Tim ini dari bukan siapa-apa, ketika diberi api langsung berkobar dan panas," kata Naomi, Minggu malam (31/5).
Seperti dua acara dari tim sebelumnya, member dan fans dikumpulkan dalam beberapa grup. Meski duduk di atas rumput dengan penerangan dari nyala api unggun, tampak sekali bila tak ada batas antara idola dan penggemar.
Advertisement
Acara yang dimulai pukul 17.00 WIB itu diisi oleh serunya beradu yel-yel yang diselingi dengan saling bercanda. Ada juga acara truth or dare di mana permainan ini cukup seru karena melibatkan bola dan iringan lagu Refrain Penuh Harapan.
Usai seru-seruan bareng, acara ditutup dengan bakar kembang api bersama-sama diiringi lagu Yokusoku dan Himawari yang dibawakan dengan merdu oleh Novintha Dhini serta Viviyona Apriayani. Penampilan member cantik generasi kedua ini ditemani permainan gitar dari beberapa fans.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/abs/mhr)
Advertisement