7 Lagu Lama Yang Masih Belum Mati di Tahun 2014, Gokil!

Penulis: Natanael Sepaya

Diperbarui: Diterbitkan:

7 Lagu Lama Yang Masih Belum Mati di Tahun 2014, Gokil!
Hoobastank ©KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Seperti teknologi, musik selalu berkembang setiap harinya. Bahkan, kalau mengingat dari jaman dulu sampai sekarang, roots pada dunia musik semakin berkembang dan bertambah banyak tiap tahunnya.


Contoh saja, saat ini banyak ragam gaya bermusik yang bermunculan. Tidak hanya, gaya musiknya saja, idealisme musik itu pun juga ikut berkembang untuk menyesuaikan dengan jaman.


Nah, kali ini ada tujuh lagu lama yang tidak akan lekang oleh waktu. Mau tahu siapa saja? Siapkan dulu catatan kalian dan simak baik-baik, siapa saja musisi hebat yang berhasil membuat lagu-lagu abadi ini.

1. The Killers - Mr. Brightside

Untuk kalian yang lahir di tahun 90an, lagu ini rasanya nggak akan asing lagi di telinga kalian. Bahkan, kamu yang memang mengikuti perkembangan dunia musik, pasti tahu banget dengan The Killers.

Ya, lagu Mr. Brightside kali ini membuka lagu pertama yang bakal naik lagi di tahun ini. Track yang satu ini memang paling hits dari sekian lagu mereka. Nggak sedikit orang yang mencoba meng-cover track ini, karena beat yang cukup cepat dan suara lembut yang ada membuat lagu ini terasa cukup harmonis

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Hoobastank - The Reason

Bagian reff pada lagu ini cocok bagi para pria untuk mengeluarkan segudang gombalan mautnya agar sang kekasih memaafkannya. Lagu yang rilis sekitar tahun 2003 ini menjadi lagu yang paling tren di jamannya. Bahkan, hampir setiap hari track ini diputar baik di televisi maupun radio.

Selain untuk gombal, lagu ini juga pas banget untuk bergalau ria. Dibuka dengan petikan gitar yang lembut, distorsi dan beat pada keseluruhan lagu ini tidak terlalu cepat. Tapi harus diakui, reff pada track The Reason ini menjadi bagian yang paling mengena di hati.

3. Green Day - American Idiot

Mengusung gaya bermusik punk rock, Green Day sempat merubah gaya musiknya di album AMERICAN IDIOT. Meski terasa lebih kalem, lagu American Idiot ini tetap menjadi hits sejak awal debutnya.

Dari seluruh track yang ada, American Idiot menjadi lagu kedua yang paling diingat banyak orang. Kalau kalian bermain di sebuah gigs dan ingin mengajak banyak orang-orang untuk sing along, rasanya American Idiot dan Basket case bisa menjadi opsi yang pas.

4. Linkin Park - Numb

Band hip-metal asal Amerika ini memang nggak ada matinya. Meski berkali-kali sang vokalis, Chester Bennington, harus mengalami operasi pita suara, tapi band ini tetap mampu menunjukkan eksistensinya sampai hari ini. Kabar terbaru, DJ Hahn tengah memproduksi film dengan Linkin Park sebagai salah satu pengisi soundtracknya.

Mendengar lagu ini, rasanya jadi ingin kembali ke era di mana hip-metal masih berjaya. Kalau kalian ingin merasakan taste yang sama namun dibawakan oleh band lokal, kalian harus cek lagu Microphone Anthem milik Saint Loco.

5. Alicia Keys - If Ain't Got You

Berikutnya ada Alicia Keys dengan lagu paling hits sepanjang masa. Tidak berlebihan rasanya kalau lagu If Ain't Got You mendapat julukan seperti itu. Coba saja kamu cari di YouTube, SoundCloud, atau semacamnya, kamu akan menemukan banyak orang yang sudah meng-cover lagu galau nan romantis ini.

Dengan makna lirik yang dalam dan sentuhan instrumen piano yang lembut, progress lagu ini bakal langsung membawa emosi kamu larut di dalamnya. Meski banyak versi cover untuk lagu yang satu ini, tapi rasanya If Ain't Got You tetap lebih enak dibawakan penyanyi aslinya.

6. Maroon 5 - This Love

Siapa yang tidak tahu Maroon 5. Sejak mengawali debutnya sampai sekarang, setiap lagu mereka rasanya bisa diingat dengan mudah oleh banyak orang. Coba saja seperti Sunday Morning, Shiver, Nothing Lost Forever, adalah beberapa lagu yang sangat akrab di telinga, termasuk track This Love.

Meski video musik lagu ini mengandung sedikit konten dewasa, tapi This Love memang tidak akan pernah bosan untuk didengarkan. Nah, tinggal satu lagu lagi, simak baik-baik ya para penggemar musik pop-punk dan emo.

7. My Chemical Romance - Helena

Ya, My Chemical Romance menjadi band yang tidak mungkin bisa dilupakan banyak orang. Meski sudah bubar, lagu-lagu seperti I'm Not Okay, Welcome To The Black Parade, Helena, dan Teenagers, rasanya masih sulit dihapus dari jajaran playlist kita.

Sebelum bubar, sang frontman, Gerard Way, mengatakan kalau My Chemical Romance tidak akan pernah mati. Bahkan kalau kalian juga ingat, Gerard pernah mengungkapkan jika My Chemical Romance adalah gaya hidup, akan sulit rasanya menghilangkan mereka dari ingatan dan deretan playlist kita.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/ntn)

Editor:

Natanael Sepaya

Rekomendasi
Trending