5 Video Seleb Indonesia Yang Terinspirasi Taylor Swift

Penulis: Adhib Mujaddid

Diterbitkan:

5 Video Seleb Indonesia Yang Terinspirasi Taylor Swift
Kapanlagi.com - Sangat banyak alasan untuk mencintai Taylor Swift. Selain mampu bermain gitar dengan baik dan piawai menulis lagu, Swift juga memiliki kharisma yang menawan.

Segala kelebihan itu menggoda para fans untuk menyanyikan ulang lagu Swift dengan versinya sendiri. Beberapa di antaranya malah mengunggah video lipsync. Nah, ternyata yang melakukannya tak hanya fans biasa, melainkan juga nama-nama tenar di Indonesia, alias para selebritis. Seperti apa? Simak halaman berikut ini.

1. Maudy Ayunda - We Are Never Ever Getting Back Together

Maudy Ayunda dan Taylor Swift bisa dibilang memiliki kemiripan. Keduanya sama-sama merupakan penyanyi cantik yang jago bermain gitar. Jadi jangan heran bila Maudy gemar mengcover lagu milik Swift.

Salah satu lagu Swift yang pernah dicover oleh Maudy adalah We Are Never Ever Getting Back Together. Tak sendirian, Maudy ditemani oleh salah satu kawannya, Amanda.

Penampilan mereka memang tidak formal, terkesan santai dan dadakan. Maudy memainkan gitar akustik birunya dan beradu suara dengan Amanda. Hasilnya? Not bad, bahkan bisa dibilang bagus untuk level cover dadakan.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Pevita Pearce - We Are Never Ever Getting Back Together

Pevita Pearce memang sama sekali tak bernyanyi di video ini. Ia hanya berakting sebagai model utama di lagu We Are Never Ever Getting Back Together. Kesan ceria dan bersamangat yang tersirat di lirik lagu ini sukses diterjemahkan oleh Pevita dengan baik.

Seperti yang diungkapkan Pevita di bagian akhir video, saat itu ia sedang menjalani sesi apa hasilnya? Coba simak video berikut ini.

3. Sheryl & Lala - 22

Video di bawah diambil oleh Sheryl Sheinafia dan Lala Karmela saat berada di belakang panggung konser. Yup, saat itu mereka tengah bosan menunggu giliran beraksi di panggung.

Iseng-iseng, mereka melakukan lipsync di depan kamera laptop. Lagu yang dipilih tak lain adalah 22 milik Taylor Swift. Aksi spontan ini sangat menarik. Walau tak ada persiapan, mereka sukses membuat penggemarnya tersenyum!

4. Aaron Ashab - I Knew You Were Trouble

'Raja Youtube' paling terkenal di Indonesia saat ini, Aaron Ashab ternyata juga pernah menyempatkan waktunya mengcover single Taylor Swift, I Knew You Were Trouble.

Selain itu, ia juga memparodikan klip single itu juga. Tentu saja dengan gaya khas Aaron sendiri. Sayangnya, meskipun sedang mengcover lagu Swift, para penikmat video ini justru menganggap ia lebih mirip Eminem. Lho kok? Ya, simak dulu videonya.

5. Maudy Ayunda ft Angelica Pieters - I Knew You Were Trouble

Maudy Ayunda tak hanya sekali ia menyanyikan ulang lagu Taylor Swift. Pada suatu kesempatan, Swift mengcover lagu I Knew You Were Trouble bersama Angelica Pieters. Kali ini yang ditampilkan Maudy jauh lebih formal. Ia tampil di depan para penonton. Walau sedikit 'kewalahan' dengan gitarnya, ia tetap mendapatkan applause dari para penonton.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/adb)

Editor:

Adhib Mujaddid

Rekomendasi
Trending