Diperbarui: Diterbitkan:
Dari tiga awards itu saja sudah bisa terlihat siapa saja para penyanyi papan atas yang terbilang paling sukses. Pada artikel ini kita kumpulin nama-nama artis tersukses itu buat kalian.
Yuk langsung aja kita simak daftarnya, dan apa ada artis favorit kalian yang masuk pada daftar tersebut?
Advertisement
Daft Punk/Shutterstock©
Seperti diketahui, Daft Punk terbilang sukses besar di awal tahun ini. Pada pagelaran Grammy Awards saja, duo robot asal Perancis ini berhasil menyabet kategori 'Album of the Year', 'Best Engineered Album, Non-Classical' dan 'Best Dance/Electronica Album', ketiganya untuk album mereka RANDOM ACCESS MEMORIES. Belum cukup dengan itu, mereka juga berhasil membawa pulang piala 'Recording of the Year' untuk duet mereka bersama Pharrell Williams pada lagu Happy dan 'Best Pop Duo/Group Performance'. Wow!
Melanjutkan kesuksesan mereka pada Grammy, di acara musik tahunan terbesar Inggris, Brit Awardspun mereka berhasil memenangkan sebuah piala untuk kategori 'Best International Group'. Atas dasar itu, mereka dibanjiri penggemar baru. Daft Punkpun kini tengah merencanakan sebuah tour untuk merayakan kesuksesan mereka itu.
Video by: DaftPunkVEVO
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Arctic Monkeys/Brits.co.uk®
Arctic Monkeys adalah band rock n' roll asal Inggris yang juga cukup fenomenal pada awal tahun ini. Walaupun absen piala pada pagelaran Grammy, Arctic Monkeys membalasnya dengan memborong kedua acara lainnya, NME dan Brit Awards.
Pada Brit Awards, mereka dinobatkan sebagai 'Best British Group', mengalahkan pesaing kuat seperti One Direction. Ditambah lagi ada piala 'British Album of the Year' untuk albumnya AM.
Bahkan pada NME Awards, mereka memborong lima gelar sekaligus! Gila! Piala tersebut masing-masing untuk kategori 'Best British Band', 'Best Album', 'Best Live Band', 'Best Fan Community', dan 'Hero of the Year' untuk sang vokalis, Alex Turner.
Video by: Official Arctic Monkeys
Advertisement
Lorde/Facebook©
Penyanyi belia yang satu ini tak kalah fenomenal. Di usianya yang baru 17 tahun, dia sudah mampu mengalahkan nama-nama diva pop lain seperti Katy Perry, Lady Gaga, dan Taylor Swift. Pada Grammy, penyanyi asal New Zealand itu berhasil membawa pulang piala 'Song of the Year' dan 'Best Pop Solo Performance', keduanya untuk tembangnya Royals.
Menyusul kesuksesan tersebut, Lorde berhasil memenangkan satu piala pada pagelaran Brit Awards dengan memenangkan kategori 'Best International Female Solo Artist'. Pada piala tersebutlah dia berhasil mengalahkan para diva popstar lainnya.
Video by: LordeVEVO
One Direction/Fameflynet©
Kali ini salah satu nama popstar tersukses datang dari kumpulan cowok-cowok ganteng idola para wanita, One Direction. Tak sesukses nama-nama sebelumnya, namun One Direction boleh berpuas diri akan prestasi mereka pada Brit Awards.
Mereka berhasil memenangkan titel 'Best Video' untuk lagu mereka Midnight Memories, disusul dengan sebuah piala yang menunjukkan betapa suksesnya mereka pada kategori 'Global Success'. Sementara pada Nme Awards, salah satu personel mereka, Harry Styles dihadiahi sebuah penghargaan yang sebenarnya malah terbilang buruk, 'Villain of the Year'.
Video by: OneDirectionVEVO
Bruno Mars/KapanLagi®
Menyusul penampilan menawannya pada acara SuperBowl Show awal tahun ini, pujian untuk Bruno Mars terus datang. Berkat hal itulah Bruno berhasil memenangkan beberapa penghargaan pada acara-acara tersebut.
Pada Brit Awards contohnya, Bruno Mars berhasil memenangi piala 'International Male Solo Artist', mengalahkan para pesaing seperti Drake, Eminem, dan Justin Timberlake. Tak lupa, pada Grammy Awards, Bruno juga berhasil memenangkan titel 'Best Pop Vocal Album' untuk karyanya UNORTHODOX JUKEBOX.
Video by: Bruno Mars
Justin Timberlake/KapanLagi®
Justin Timberlake yang juga seorang aktor ini mungkin diragukan oleh beberapa kalangan perihal kemampuannya dalam olah vokal. Namun Timberlake menjawab hal tersebut dengan memenangi beberapa titel pada awal tahun 2014 ini. Apa saja?
Pada Grammy Awards saja, Justin Timberlake berhasil membawa pulang tiga piala untuk kategori 'Best Rap/Sung Collaboration' di mana dia berduet dengan Jay-Z menyanyikan lagu Holy Grail. Selain itu ada juga 'Best Music Video' untuk klipnya Suit and Tie, dan yang terakhir 'Best R&B Song' untuk Pusher Love Girl.
Video by: JAY Z's Life+Times
Pharrell Williams/Facebook©
Pharrell adalah rising star yang paling dicari di dunia musik saat ini. Bukan hanya oleh para penggemar, namun juga para musisi yang ingin bekerja dengan penyanyi, penulis lagu, dan produser musik ini.
Pharrell namanya mulai terangkat berkat singlenya Happy yang dijadikan soundtrack film DESPICABLE ME 2. Dilanjutkan dengan duetnya bersama Robin Thicke pada lagu Blurred Line, dan yang terakhir tentu saja, kolaborasinya dengan Daft Punk pada lagu Get Lucky.
Pada Grammy Awards, Pharrell naik panggung berkali-kali untuk mewakili Daft Punk berbicara, karena duo robot tersebut memang tak pernah bersuara di hadapan umum. Selain itu, Pharrell juga ikut memenangkan award 'Producer of the Year, Non-Classical'.
Video by: iamOTHER
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/gtr)
Advertisement