5 Lagu Mujarab Buat Kamu Yang Tengah Bad Mood

Penulis: Guntur Merdekawan

Diperbarui: Diterbitkan:

5 Lagu Mujarab Buat Kamu Yang Tengah Bad Mood
Image: Ilya Pozin@parade.condenast®
Kapanlagi.com -  



Kita semua punya hari-hari buruk di mana semua hal tidak berjalan sesuai dengan keinginan. Ujung-ujungnya, hal tersebut akan sangat merusak mood yang sudah kita bangun menjadi berantakan.


Dan kalian yang sudah pernah merasakan bagaimana tidak enaknya bad mood itu, pastinya semua hal di sekitar kita terasa memuakkan dan bikin emosi. Maka dari itu, menjaga kestabilitasan mood sangatlah penting untuk dilakukan.


 



Tiap orang memiliki cara-caranya sendiri untuk menyembuhkan bad mood mereka. Sudah pernah coba dengan musik? Yap, musik adalah salah satu obat yang paling simple dan mujarab untuk melakukannya.


Pada artikel ini, kita sudah daftarkan lagu-lagu penyembuh bad mood yang paling ampuh buat kalian. Apa saja? Yuk simak!

1. Idina Menzel - Let It Go

Lagu-lagu film Disney harus diakui selalu menjadi obat penyemangat yang mampu membuat hati berbunga-bunga atas lirik-liriknya yang positif dan ceria. Nah, mumpung masih hangat di pasaran, single Let It Go, soundtrack dari film FROZEN juga masuk pada list ini!

Dinyanyikan oleh Idina Menzel, lagu ini memiliki pesan positif buat kamu-kamu yang tengah bad mood. Seperti pada filmnya, Elsa menyanyikan Let It Go ini kala dirinya dikucilkan oleh masyarakat. Di antara badai salju yang dingin dan suasana sedih, Elsa melantunkan lagu ini hingga akhirnya dia merasa jauh lebih baik dan lebih percaya diri. Patut ditiru!

Single ini selain memiliki komposisi vokal yang luar biasa enaknya, juga mengutarakan pesan penyemangat pada liriknya! Seperti pada penggalan lirik berikut:

It’s time to see what I can do
To test the limits and break through
No right, no wrong, no rules for me
I’m free

Here I stand
And here I'll stay
Let the storm rage on

Let it go, let it go
Can’t hold it back anymore
Let it go, let it go
Turn away and slam the door


Video by: Walt Disney Animation Studios

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Pharrell Williams - Happy

Salah satu cara lain untuk memberikan suntikan semangat pada mood yang tengah buruk adalah dengan terus berpikir bahwa kita ini tengah bahagia, walaupun sebenarnya tidak. Hal tersebut disampaikan secara sempurna oleh Pharrell Williams melalui single mega hitsnya, Happy.

Dengan komposisi musik yang secara keseluruhan sangatlah 'bahagia dan bikin bergoyang', Happy benar-benar sempurna buat kalian yang tengah bad mood. Tak hanya itu, lirik maupun klipnya yang semua sangatlah bewarna penuh semangat dijamin bikin kalian ceria lagi dalam hitungan menit!

Because I’m happy
Clap along if you feel like a room without a roof
Because I’m happy
Clap along if you feel like happiness is the truth
Because I’m happy
Clap along if you know what happiness is to you
Because I’m happy
Clap along if you feel like that’s what you wanna do

Bring me down
Can't nothing bring me down
My level's too high


Video by: iamOTHER

3. Wings - Live And Let Die

Lagu klasik yang satu ini datang dari Wings & gitaris The Beatles, Paul McCartney yang berjudul Live and Let Die. Berawal dengan beat yang slow dan gloomy, tempo berubah menjadi lebih cepat dan semangat seiring berjalannya lagu.

Single yang satu ini sempurna buat kalian yang tengah menjalani mood super buruk dan rasanya ingin marah melulu. Pesan didalamnya sendiri sudah diwakili oleh judul Live and Let Die yang maknanya adalah untuk tetap hidup seperti biasa tak peduli betapa buruknya harimu.

Beberapa penggalan liriknya antara lain:

But if this ever changing world in which we live in
Makes you give it a cry, say live and let die
Live and let die, live and let die, live and let die

What does it matter to ya
When you got a job to do, you gotta do it well
You gotta give the other fellow hell


Video by: Riley Jaynes

4. The All American Rejects - Gives You Hell

Kadang orang-orang memperlakukan kita dengan sangat buruk dan tak adil, yang bisa sangat bikin kita marah dan bad mood. Salah satu cara terbaik untuk mengatasi hal tersebut adalah dengan cara menjadi sombong dan tegar!

The All American Rejects melalui singlenya, Gives You Hell, berhasil dengan sempuna menyihir hawa mood buruk yang jelek dan merubahnya jadi sebuah rasa percaya diri dan keangkuhan tingkat tinggi. Memang terkesan buruk, namun kadang kala beberapa orang di sekitar kita selalu mencari-cari kesalahan dan ingin menjatuhkan kita, so, kenapa tidak kita buktikan saja pada mereka bahwa kita bisa?

When you see my face
Hope it gives you hell
Hope it gives you hell
When you walk my way
Hope it gives you hell
Hope it gives you hell
When you find a man that's worth a damn and treats you well
Then he's a fool, you're just as well
Hope it gives you hell


Video by: AllAmericanRjctsVEVO

5. Oasis - Stop Crying Your Heart Out

Yang satu ini mungkin track paling sempurna untuk menyembuhkan bad mood kalian. Ya, Stop Crying Your Heart Out milik Oasis ini dipenuhi dengan lirik-lirik yang super positif dan penuh semangat.

Single ini dirilis pada tahun 2002 silam dan masuk pada salah satu album terbaik Oasis, HEATHEN CHEMISTRY. Ditulis oleh Noel Gallagher, Stop Crying Your Heart Out sempat memuncaki tangga lagu di berbagai negara pada awal perilisannya.

Buat kamu yang tengah bad mood, coba dengarkan lagu ini dan resapi liriknya deh, dijamin sembuh!

Hold up
Hold on
Don't be scared
You'll never change what's been and gone

May your smile (may your smile)
Shine on (shine on)
Don't be scared (don't be scared)
Your destiny may keep you warm

Cos all of the stars
Are fading away
Just try not to worry
You'll see them some day
Take what you need
And be on your way
And stop crying your heart out


Video by: Tonightdisc0

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/gtr)

Rekomendasi
Trending