36 Kontestan Siap Bersaing Raih 14 Kursi KDI 2014

Penulis: Rizqi Zhairisma

Diperbarui: Diterbitkan:

36 Kontestan Siap Bersaing Raih 14 Kursi KDI 2014 Foto: KapanLagi.com/Akrom
Kapanlagi.com - Kontes Dangdut Indonesia (KDI) menjadi ajang pencarian penyanyi dangdut paling bergengsi di tanah air. Pasalnya tidak sedikit jebolan ajang ini yang namanya terus berkibar di panggung dangdut Indonesia.


Setelah menggelar audisi di 6 kota yaitu, Makassar, Yogyakarta, Surabaya, Jakarta, Medan dan Bandung, KDI 2014 kembali hadir untuk mencetak bakat-bakat baru di belantika musik dangdut.


Dari 6000 peserta pendaftar di 6 kota, KDI berhasil menyaring 36 kontestan yang nantinya akan mengikuti seleksi berikutnya, Gerbang KDI 2014.


Serunya kontestan KDI 2014 | Foto: KapanLagi.com/Muhammad AkromSerunya kontestan KDI 2014 | Foto: KapanLagi.com/Muhammad Akrom


"Kami memperkenalkan 36 kontestan KDI. Mereka dari audisi di 6 kota yang diikuti 6000 orang pendaftar. Maka terjaringlah 36 orang," kata William Gustavirin, eksprod program KDI di Studio 3 MNCTV, Jakarta Timur, Jumat (18/4).


Selanjutnya ke 36 kontestan itu akan menjalani masa karantina dan dibekali pelatihan seperti pelatihan vokal, koreografi, etika, kepribadian dari para instruktur berpengalaman.


"Ke 36 peserta ini sudah dikarantina dari kemarin. Dan nantinya mereka akan mengikuti gerbang KDI. Totalnya ada 14 kontestan yang bakal masuk kontes KDI yang dimulai 28 April ini," pungkasnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/tov/rzm)

Editor:

Rizqi Zhairisma

Rekomendasi
Trending