20 Tahun Manggung Ber-6, Kini Project Pop Permanen Manggung Ber-5

Penulis: Fitrah Ardiyanti

Diterbitkan:

20 Tahun Manggung Ber-6, Kini Project Pop Permanen Manggung Ber-5 Project Pop/©KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Innalillahi wainnailaihi roji'un, dunia musik Indonesia kembali kehilangan salah satu musisi terbaiknya hari ini, Jumat 13 Januari 2017. Mochamad Fachroni atau Oon Project Pop meninggal dunia dengan tenang di kediamannya, Bandung, Jawa Barat, karena komplikasi diabetes yang dideritanya sejak lama. 


3 bulan belakangan, kondisinya naik turun hingga sering dilarikan ke rumah sakit. Oon akhirnya menyerah dengan kondisi tubuhnya yang makin lama makin melemah, hingga lelaki 44 tahun ini hanya bisa terbaring di tempat tidur.


Bagaimana nasib Project Pop tanpa Oon? 20 tahun bersama dan selalu manggung berenam, baru 3 bulan terakhir Project Pop harus menghibur penonton dan fans hanya dengan formasi berlima saja. "Memang sepertinya manajemen sudah menjelaskan, jadi klien sudah memaklumi," tutur Yosie Project Pop saat ditemui di kawasan Panglima Polim, Jakarta Selatan, Rabu (11/1).


Sebelumnya mereka juga tampil berlima karena Udjo Project Pop sempat menderita cacar. " Tapi ini periode panjang tampil berlima," jelasnya.


Project Pop kini resmi hanya beranggotakan lima orang/©KapanLagi.com®Project Pop kini resmi hanya beranggotakan lima orang/©KapanLagi.com®


Yosie mengakui bagaimanapun manggung dengan formasi lengkap tidak bisa digantikan oleh apapun. "Selama 20 tahun di atas panggung tahu perannya masing-masing. Berenam sempurna. Siapa yang ngomong, mencela, dan gimmick. Kalau ada yang sakit terpaksa berlima, bahkan pernah berempat," kenangnya.


Tika Panggabean, satu-satunya personel wanita di grup ini, rindu dengan kehadiran Oon yang selalu ceria di atas panggung dengan logat Sunda-nya yang kental. Ia menceritakan bahwa malam tahun baru kemarin, Project Pop harus tampil mengisi sebuah acara di Sains Ballroom.


Meski poster acara menunjukkan formasi lengkap, namun nyatanya mereka tetap manggung berlima saja tanpa Oon. "Kangen banget oon gak ada. Oon ikhlas, tapi harus berjalan (acaranya). Setelah tahun baru, langsung ke Bandung jenguk Oon. Itu ramai-ramai," tandasnya. Kini, Project Pop permanen manggung berlima. Rest in love, Oon.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/pur/tch)

Reporter:

Mathias Purwanto

Rekomendasi
Trending